Setiap Dapil Dapat Jatah Cadangan Seribu Susu

RIO/RB DISTRIBUSI: Anggota Polres Bengkulu Selatan melakukan pengamanan logistik KPU di gudang KPU di Kelurahan Gunung Ayu, Kota Manna.--

KOTA MANNA, KORANRB.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) memastikan tiga Dapil mendapatkan jatah masing-masing seribu surat suara (susu) Cadangan untukPemilu 2024 mendatang. 

Ketua KPU Bengkulu Selatan, M. Arif Luthfi membenarkan adanya surat suara cadangan untuk setiap Daerah Pemilihan (Dapil) yang ada di Kabupaten BS. Masing-masing dialokasikan seribu lembar cadangan surat suara

Surat suara cadangan ini untuk mengantisipasi apabila ada kekurangan pada hari H Pemilu nanti. "Bertujuan jika ada pemilihan ulang. Tapi apabila tidak ada pemilihan ulang, maka usai pencoblosan, cadangan surat suara langsung dimusnahkan,’’ kata Arif.

BACA JUGA: Warga di 7 Kecamatan Bengkulu Selatan Masih Ada yang BAB Sembarang

Masih kata Arif, KPU BS berkomitmen pendistribuan logistik surat suara dan logistik lainnya tepat waktu. Bahkan H-1 pelaksaan pencoblosan semua logistik wajib diterima di Panitia Pemungutan Suara (PPS) masing-masing.

"Semua logistik kelengkapan sudah mulai tiba,  kotak suara dan bilik suara, dan terbaru kita kembali menerima blangko," sambung Arif

Di Kabupaten BS jumlah tempat pemungutan suara (TPS) 584 TPS, dan tidak ada TPS yang memiliki medan sulit dijangkau oleh kendaraan. 

BACA JUGA: Tidak Ada Laporan, Bawaslu Turun Langsung

"Satu hari selesai waktu pendistribusian. Karena, kita (Bengkulu Selatan, red) tidak ada TPS yang terkatagori sulit, semua mudah terjangkau. Dari 584 TPS yang tersebar di 11 kecamatan, hanya satu TPS khusus, yakni di Rumah Tahanan Klas IIB Manna. Jadi semua TPS sama," jelas Arif.

Sementara itu untuk memastikan proses Pemilu 2024 berjalan lancar dan aman. Polres BS menurunkan personel untuk melakukan pengawalan ketat di gudang penyimpanan logistik KPU. Dengan adanya pengawalan, hambatan yang tidak diinginkan dapat diantisipasi.

"Personel berjaga di gudang logistik KPU yang menjadi tempat penyimpanan logistik Pemilu 2024 dijaga 1 x 24 jam. Dengan adanya penjagaan tersebut, potensi gangguan bisa dicegah. Sehingga semua logistik Pemilu disimpan dengan aman sampai proses Pemilu selesai," kata Kapolres BS AKBP Florentus Situngkir S.IK.(tek)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan