Koordinator Sekretariat Bawaslu Mukomuko Diisi ASN Provinsi, Begini Penjelasannya

Setelah sempat kosong, akhirnya jabatan Koordinator Sekretariat Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Mukomuko terisi. DOK/RB--

KORANRB.ID – Setelah sempat kosong, akhirnya jabatan Koordinator Sekretariat Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Mukomuko terisi.

Jabatan Koordinator Sekretariat Bawaslu Mukomuko diisi oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang diperbantukan dari Bawaslu Provinsi Bengkulu.

Yakni  Ralin Dikar, yang sebelumnya menjabat sebagai staff di Bawaslu Provinsi Bengkulu. 

Sedangkan untuk jabatan bendahara masih tetap menggunakan ASN yang diperbantukan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko atas nama Abu Zaman.

BACA JUGA:Hibah Rp300 Juta untuk Dua Masjid, Satu Gedung Dakwah Muhammadiyah di Mukomuko

BACA JUGA:SERAGAM: Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko akan membeli seragam sekolah bagi siswa Sekolah Dasar (SD) dan

“Keduanya sudah diplenokan dan di berikan Surat Keputusan (SK), serta sudah bekerja di Bawaslu Kabupaten Mukomuko,” kata Ketua Bawaslu Kabupaten Mukomuko, Teguh Wibowo.

Dijelaskan Teguh, dari 2 orang ASN yang telah di SK Pemkab Mukomuko, hanya satu ASN yang kita SK kan. Sedangkan satu ASN lagi atas nama Ramadhan Gusti di kembalikan lagi melalui surat ke Pemkab Mukomuko.

”Dari banyak masukan, saran dan pertimbangan. Dari 2 orang ASN yang diperbantukan Pemkab Mukomuko, hanya satu ASN yang kita terima. Sedangkan 1 ASN lagi kita kembalikan ke Pemkab Mukomuko,” ujarnya

Meski demikian lanjut Teguh, pihaknya juga masih menunggu 3 ASN lainnya supaya diperbantukan ke Bawaslu Mukomuko. 

Yakni satu orang sebagai Staf  Divisi Sumber Daya Manusia, Organisasi, Pendidikan, Pelatihan, Data, dan Informasi.

BACA JUGA: Bandrun: Tujuan Reses Adalah Ajang Silaturahmi

BACA JUGA:Dishub Usul Pengadaan Sarpras Lalu Lintas, Penanganan Titik Rawan Lakalantas di Jalinbar

Satu Staf Divisi Hukum Pencegahan Partisipasi Masyarakat dan Humas. Serta satu ASN lagi sebagai  Staf Divisi Penanganan Pelanggaran dan  Penyelesaian Sengketa.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan