Besok Pleno Kabupaten, Ini 25 Anggota DPRD Bengkulu Selatan 2024-2029

SIAP PLENO: Ketua KPU Kabupaten Bengkulu Selatan Erina bersama anggota TNI-Polri saat menerima logistik Pemilu dari Panitia Pengawas Kecamatan untuk pelaksanaan rekapitulasi penghitungan perolehan suara. Foto: Rio Agustian/RB--

Sedangkan untuk posisi kedua Parpol dengan perolehan suara terbanyak yakni PDI Perjuangan dengan total perolehan suara di 3 Dapil yakni sebanyak 17.339 suara.

Partai dengan lambang banteng tersebut berhasil mendapatkan 3 kursi untuk melenggang ke DPRD. Atau, masing-masing Dapil mendapatkan 1 kursi.

Posisi ketiga Parpol dengan perolehan suara terbanyak yakni Partai Golkar dengan total keseluruhan perolehan suara mencapai sebanyak 14.149 suara.

Partai dengan lambang pohon beringin tersebut berhasil jug berhasil mendapatkan 3 kursi untuk melenggang ke DPRD. Atau, masing-masing Dapil mendapatkan 1 kursi.

Ketua KPU Kabupaten Bengkulu Selatan Erina Okriani mengatakan, seluruh hasil pleno Panitia Pengawas Kecamatan di 11 kecamatan telah selesai.

Saat ini logistik Pemilu dari 11 Kecamatan telah dikumpulkan di kantor KPU Bengkulu Selatan.

Sedangkan pleno tingkat Kabupaten Bengkulu Selatan akan dilakukan pada, Kamis, 29 Februari 2024. Kegiatan akan dipusatkan di Gedung Pemuda Kota Manna.

"Kami akan mengadakan rakor dengan panitia pengawas kecamatan, untuk persiapan rapat pleno terbuka KPU tanggal 29 Februari 2024," kata Erina.

Masih kata Erina, untuk saat semua persoalan Pemilu 2024 di Kabupaten Bengkulu Selatan telah dirampungkan sebelum pleno tingkat kabupaten.

Apapun persoalan nanti, maka akan dibuktikan saat pleno tingkat kabupaten. Salah satunya soal calon yang masih bersikukuh saling klaim suara tertinggi.

"Nanti dibuktikan saat pleno kabupaten, sekarang ini belum ada yang final," ujar Erina.

Secara terpisah, Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Florentus Situngkir SIK mengatakan persiapan pleno tingkat kabupaten sudah disiapkan sejak jauh hari. Petugas polisi dan juga TNI menjaga seluruh logistik Pemilu.

BACA JUGA: Keluarga Trah Presiden Dominasi Pileg, Ibas Peraih Suara Terbanyak se Indonesia

Untuk memastikan Pemilu berjalan aman dan lanacar, khusus Personel dari Polres Bengkulu Selatan diterjunkan sebanyak 250 personel.

Selain itu, pihaknya juga mendapatkan tambahan personel dari Polda Bengkulu dengan total sebanyak  70 personel.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan