Banyak Saran Perbaikan di Pleno KPU Kota Bengkulu, Ahmad: Banyak D-Hasil Tak Sesuai Rekapitulasi

Banyak Saran Perbaikan di Pleno KPU Kota Bengkulu, Ahmad: Banyak D-Hasil Tak Sesuai Rekapitulasi --Abdi/RB

KORANRB.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Bengkulu singgung jalan rapat pleno Kota Bengkulu berjalan dengan cukup alot.

Banyak saran perbaikan terkait pencermatan D – Hasil yang tak sesuai dengan rekapitulasi. 

Hal tersebut, disampaikan Kordinator Divisi Penanganan, Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa (Kordiv P3S) Bawaslu Kota Bengkulu, Ahmad Maskuri. 

Dalam rapat puncak Pemilu Kota Bengkulu tersebut, pihaknya telah menyampaikan beberapa saran perbaikan untuk kelanjutan rapat tersebut.

BACA JUGA:Pencurian Diprediksi Marak Jelang Ramadan, Ini Imbauan Kasat Reskrim

BACA JUGA:Hasil Pleno KPU Kota Bengkulu, PAN Dominasi Kursi DPRD Kota Bengkulu

"Kita telah sampaikan saran perbaikan, pada jalannya rapat pleno kemarin," ungkap Ahmad.

Ahmad menilai banyak koreksi yang harus disampaikan, sebagai contoh statistik jumlah perolehan suara yang terkadang tidak tepat pada saat dipaparkan. 

Sehingga harus dirubah dan diperbaiki pada jalannya rapat.

Kemudian, Ia juga mengapresiasi terhadap seluruh unsur yang terlibat dalam rapat pleno KPU Kota Bengkulu. 

BACA JUGA:Jelang Ramadan, Operasi Pasar Sembayat Seluma, Ini Hasilnya

BACA JUGA:Pemilu 2024: Partisipasi Pemilih di Seluma Tinggi, Ini Persentasenya

Karena, Ahmad menyadari kegiatan tersebut sangat menyita tenaga dan menguras pikiran untuk tetap fokus.

Sehingga kesalahan kecil dapat merusak jalannya rapat tersebut.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan