Total 8 Ad Hoc KPU Meninggal Dunia di Bengkulu

AD HOC: Total perangkat ad hoc yang meninggal dunia berjumlah 8 ad hoc, yang tersebar pada setiap kabupaten/kota se-Provinsi Bengkulu. ABDI/RB FOTO: Ketua KPU Provinsi Bengkulu, Rusman Sudarsono SE.--

KORANRB.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bengkulu memberikan informasi terbaru, bahwa terdapat 1 perangkat ad hoc yang meninggal dunia. 

Tepatnya, perangkat ad hoc tersebut meninggal dunia pada 29 Februari 2024 lalu.

 Sehingga, total perangkat ad hoc yang meninggal dunia berjumlah 8 ad hoc, yang tersebar pada setiap kabupaten/kota se-Provinsi Bengkulu.

“8 (ad hoc, red) yang meninggal, kemarin kita mendapatkan informasi.

Sebelumnya 7 yang meninggal,” terang Ketua KPU Provinsi Bengkulu, Rusman Sudarsono SE.

BACA JUGA:Wajah Baru Rumah Makan Kabayan 91 Kota Bengkulu, Elegan dan Menawan

BACA JUGA:Penyelidikan Pencurian 129,5 Gram Emas PNS Seluma Lanjut

Rusman mengungkapkan, dari 8 perangkat ad hoc yang meninggal, 7 ad hoc diantaranya telah menerima uang santunan dari KPU.

Sedeangkan untuk perangkat ad hoc yang baru terkonfirmasi meninggal akan disusul diberikan santunan.

Lanjut Rusman, pihaknya mengkonfirmasi bahwa yang akan menyerahkan santunan tersebut langsung dari KPU RI.

“7 sudah diberikan santunan, untuk yang 1 ini ada rencana pihak KPU RI yang akan langsung memberikan,” terang Rusman.

BACA JUGA:Catat! Hari Ini Terakhir Bazar Murah di GOR Sawah Lebar Kota Bengkulu

BACA JUGA:Pengurus PWPM Bengkulu 2024-2027 Dikukuhkan, Tingkatkan Pengkaderan, Bagikan Buku ke Desa Binaan

Adapun jumlah santunan yang diberikan, Rusman menerangkan yakni Rp36 juta. Kemudian, ditambah Rp10 juta untuk uang biaya pemekaman.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan