Kaur Diprediksi Dilanda Hujan Angin 2 Hari Kedepan, Warga Diminta Waspada!

RUSAK: Rumah warga Kaur Selatan rusak parah akibat diterpa badai beberapa waktu yang lalu.-- RUSMAN AFRIZAL/RB

BINTUHAN, KORANRB.ID - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Provinsi Bengkulu memprediksi Kaur akan dirundung hujan disertai angin selama 2 hari kedepan. 

Untuk itu warga Kaur, diminta lebih waspada terhadap potensi terjadinya bencana alam seperti pohon tumbang, longsor dan juga banjir.

Seperti yang diketahui, sudah 3 hari terakhir hujan deras disertai angin terus terjadi di Kabupaten Kaur. 

Bahkan beberapa waktu yang lalu akibat hujan deras dan angin yang kencang beberapa rumah warga di Kecamatan Kaur Selatan rusak berat.

BACA JUGA:Tahun Ini Ada 1.230 Pemasangan Listrik Gratis dari Pemprov Bengkulu

Forecaster BMKG Provinsi Bengkulu Andre Alfando, S.Tr.Met, saat dihubungi RB Minggu, 17 Maret 2023 mengatakan, hasil dari pengecekan dan penelitian yang dilakukan Kaur menjadi salah satu wilayah di Provinsi Bengkulu yang selama 3 hari kedepan akan dilanda hujan disertai angin.

Puncaknya pada hari Minggu, 17 Maret 2024 (red) diperkirakan hujan disertai angin akan terjadi dari pagi hingga malam hari. 

Dengan kecepatan angin yang akan mencapai 20-30 Kilometer per jam (Km/h).

"Hujan disertai angin, diprediksi akan terjadi selama 2 hari kedepan.

BACA JUGA:Persiapan Pilkada, Dinas Dukcapil Kaur Terima 1.500 Blangko E-KTP

Kita juga telah laporkan dengan pihak BPBD disana agar mereka waspada terjadinya bencana," ungkap Alfando.

Dengan ini, Alfando mengimbau agar masyarakat Kaur untuk tidak beraktivitas di luar rumah dahulu. 

Apalagi untuk melewati area perbukitan yang dekat dengan batan pohon besar, karena dikhawatirkan dengan angin yang deras tersebut bisa membuat pohon tumbang dan menimpa pengendara yang sedang lewat.

Bukan hanya itu, masyarakat yang tinggal di wilayah perbukitan juga diminta waspada akan terjadinya bencana longsor. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan