Pernah Merasakan Badan Kaku Saat Bangun Tidur? Ini Penyebab Serta Cara Mengatasinya

Pernah Merasakan Badan Kaku Saat Bangun Tidur? Ini Penyebab Serta Cara Mengatasinya--

Rheumatoid arthritis merupakan penyakit autoimun yang dapat menyebabkan peradangan pada sendi. Kondisi seperti ini biasanya terjadi pada pergelangan tangan, kaki, dan lutut.

BACA JUGA:Pilot Batik Air Tidur Saat Terbang Dinonaktifkan, KNKT Sebut Pesawat Sempat Keluar dari Jalur Penerbangan

Namun, Rheumatoid arthritis juga dapat menyerang area lain seperti pembulu darah, paru-paru dan kulit.

Selain Rheumatoid arthritis ini, penyebab badan terasa kaku saat bangun tidur berikutnya adalah osteoartritis.

Penyebab badan kaku saat bangun tidur ini dapat kamu kenali pada saat nyeri atau kaku yang terasa di badan berlangsung tidak terlalu lama, yaitu sekitar setengah jam atau bahkan kurang dari setengah jam.

Osteoartritis merupakan peradangan pada sendi akibat usia yang bertambah tua. Golongan usia yang berisiko tinggi osteoartritis adalah mereka yang berusia sekitar di atas 55 tahun.

BACA JUGA:Susah Tidur, Berikut 13 Cara Ampuh Mengatasinya

Jadi, penyebab badan kaku pada saat bangun tidur bisa dikenali dengan melihat durasi rasa nyeri dan kaku yang anda alami.

Penyebab tubuh terasa kaku lainnya seperti yang terasa di pagi hari disebut sebagai fenomena gel.

Fenomena ini pada dasarnya disebabkan karena anda kelamaan duduk dan melakukan aktivitas gerak lainnya.

Ada pun dugaan lainnya yang menyatakan bahwa tubuh kaku ini disebabkan karena kurangnya jumlah hormon kortisol saat tidur di malam hari. 

BACA JUGA:5 Hantu Mengerikan dari Minangkabau, Salah Satunya Suka Mencekik Manusia Saat Tidur

Cara Mengatasi Badan Kaku saat Bangun Tidur

1. Perhatikan Alas Tidur

Penyebab badan terasa kaku lainnya pada saat bangun tidur adalah dipengaruhi oleh alas tidur yang anda gunakan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan