Jelang Lebaran, Penjualan Motor Terkerek 30 Persen
MOMEN SALES MELONJAK: Counter sales trainee Dhea Ariesta (kiri) menjelaskan unit sepeda motor kepada konsumen di MPM Simpang, Surabaya, kemarin, 5 April 2024. Sepeda motor low segmen menjadi kontributor terbesar penjualan menjelang Idul Fitri. FOTO: Jawa --
Sama seperti penjualan, biasanya kenaikan after-sales mencapai 20 persen mendekati Idulfitri.
Rata-rata sepeda motor yang masuk ke jaringan bengkel MPM Honda mencapai 18 ribu–19 ribu motor per hari.
BACA JUGA:Pelaku Usaha Ini Diajak Pameran Dagang di Singapore EXPO
BACA JUGA:Safari Ramadan Direksi BTN di Bengkulu, Salurkan Bantuan kepada 2 Yayasan
Biasanya, pengguna bakal meminta untuk ganti oli atau servis paket lengkap. Soal komponen, pergantian yang paling banyak dilakukan adalah ban dan kampas rem.
Selama Lebaran, MPM Honda Jatim menghadirkan posko mudik Bale Santai Honda (BSH) di tiga lokasi.
Antara lain, jalur Caruban tepatnya di Desa Sidorejo, Saradan, Madiun; SPBU Ngebruk, Sumber Pucung, Malang; dan rest area Utama Raya, Banyuglugur, Situbondo.