Angkat Kembali Kain Tenun Bumpak Khas Seluma

Ist/rb TENUN BUMPAK : Ketua Dekranasda Bengkulu Ny. Hj Derta Rohidin saat melihat pelatihan 20 pengrajin Kain Tenun Bumpak Seluma yang digelar Dekranasda --

BENGKULU. KORANRB.ID – Provinsi Bengkulu memiliki banyak potensi. Selain potensi kebudayaan, kuliner, adat istiadat, budaya hingga kekayaan alam. 

Salah satunya potensi adalah batik khas yang juga ada di setiap daerah di Provinsi Bengkulu. 

Salah satu hasil kain tenun yang saat ini tengah didorong pemerintah untuk dikembangkan adalah kain tenun Bumpak Seluma. 

Kain tenun ini merupakan kain tenun dengan corak khas Kabupaten Seluma. 

BACA JUGA:Harga Tinggi, Cabai Kepahiang Dikirim Hingga Pasar Sumatera

Dewan Kerajinan Nasional Daerah Provinsi Bengkulu saat ini tengah mendorong pengembangan kain tenun Bumpak Khas seluma. 

Dekranasda Provinsi Bengkulu menggelar pelatihan pada 20 pengrajin kain tenun khas Seluma tersebut.

Bahkan, pertunjukan dalam rangka pameran kain tenun khas Seluma ini selalu dilakukan dalam setiap kegiatan daerah dengan tujuan memperkenalkan kain tenun Bumpak pada masyarakat, terutama generasi muda. 

Ketua Dekranasda Bengkulu Ny. Hj Derta Rohidin menerangkan jika kain Tenun Bumpak Seluam merupakan salah satu kebanggaan Provinsi Bengkulu. 

BACA JUGA:Dua Parpol Belum Sampaikan Rekening Kampanye

“Semoga kedepan makin dikenal luas seperti layaknya kain Batik Besurek khas Bengkulu,” kata Derta. 

Kain tenun Bumpak Seluma banyak mengandung corak nilai religiusitas, sosial budata, estetika dan simbol-simbol kebudayaan masyarakat. 

Kain ini didominasi oleh warna merah dan ornamen geometris serta dihiasi dengan motif empang lawetan dan ulang panggang dengan beberapa variasi motif menggunakan benang emas. 

Tenun Bumpak seluma jugaa menggunakan empat warga yaitu warna Hitam, Biru, Emas, dan Merah. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan