Jarang Diketahui! Begini 7 Manfaat Tape Singkong untuk Kesehatan

Jarang Diketahui! Begini 7 Manfaat Tape Singkong untuk Kesehatan--

KORANRB.ID - Singkong merupakan makanan yang sering dikonsumsi oleh masyarakat di Indonesia, biasanya singkong diolah menjadi berbagai macam menu makanan salah satunya tape singkong.

Tape singkong merupakan salah satu jenis makanan tradisional yang terbuat dari fermentasi singkong, tape singkong memiliki keunggulan seperti adanya kandungan vitamin A, vitamin B1, vitamin B12, kalsium dan fosfori di dalamnya.

Singkong merupakan tumbuhan umbi-umbian yang memiliki banyak nutrisi untuk kesehatan tubuh.

Singkong merupakan makanan yang kaya akan Vitamin C yang berperan penting sebagai antioksidan yang bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh, meningkatkan kolagen dalam tubuh, dan mencegah kerusakan pada sel tubuh.

BACA JUGA:Mau Memilih Cicin Emas Kawin? Wajib Perhatikan Hal Berikut! Banyak yang Alergi

Selain itu, tape yang merupakan makanan fermentasi mengandung banyak bakteri baik, selain memiliki cita rasa manis dan empuk tape singkong ternyata memiliki segudang manfaat untuk kesehatan.

Berikut kami merangkum beberapa manfaat tape singkong untuk kesehatan yaitu :

1. Sumber Karbohidrat Yang Baik.
Tape singkong bermanfaat  sebagai sumber karbohidrat yang baik untuk tubuh, jika dibandingkan dengan nasi singkong memang merupakan karbohidrat yang lebih baik karena memiliki kadar indeks glikemik yang lebih rendah.

Sebagai sumber karbohidrat tape singkong dapat menjadi sumber energi bagi tubuh, selain itu karbohidrat kompleks pada tape singkong, membuat tape singkong lebih lama dicerna oleh sistem pencernaan sehingga membuat kenyang lebih lama.

Bahkan karena kandungan dari karbohidrat pada tape singkong dapat membantu menurunkan berat badan.

BACA JUGA:Cara ini yang Harus Dilakukan Orangtua Agar Anak Tidak Stress

2. Melancarkan Pencernaan.
Singkong merupakan makanan yang mengandung sumber serat, sehingga dapat membantu merangsang pergerakan usus yang berperan penting dalam melancarkan pencernaan. 

Manfaat satu ini bisa diperoleh dengan mengonsumsi tape singkong secara teratur, hal ini dapat mencegah berbagai macam penyakit yang disebabkan karena gangguan pencernaan.

Tak hanya itu kandungan serat dan air di dalamnya juga berfungsi untuk mengatasi sembelit.

3. Mengatasi Anemia.
Anemia merupakan jenis penyakit yang disebabkan karena kekurangan sel darah merah, penyakit ini dapat membuat tubuh seseorang menjadi mudah lelah dan pusing hingga nyeri dada.

Hal ini diakibatkan rendahnya produksi sel darah merah yang disebabkan oleh berbagai faktor yang dapat menyebabkan anemia.

BACA JUGA:10 Hewan yang dapat Bertahan Hidup Walaupun Tidak Makan dalam Jangka Waktu Lama, Ada Sampai 3 Tahun

Ragu memiliki kandungan Mikroorganisme yang dipercaya dapat membantu produksi vitamin B12 bagi tubuh.

Kandungan vitamin B12 dan kalsium dalam tape singkong dipercaya memiliki peran penting dalam proses produksi sel darah merah sehingga anemia pun dapat dicegah.

4. Mengontrol Tekanan Darah.
Kandungan Kalsium pada tape singkong merupakan mineral yang baik untuk menjadi tekanan darat agar tetap normal.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan