Kuntau, Silat Tradisional Bengkulu Selatan, Kebal Senjata Tajam hingga Mistis
Kuntau, Silat Tradisional Bengkulu Selatan, Kebal Senjata Tajam hingga Mistis--
KORANRB.ID - Kuntau adalah aliran bela diri pencak silat tradisional khas dari Manna Bengkulu Selatan. Tidak hanya di Manna saja, bela diri Kuntau juga populer di seluruh wilayah se-Provinsi Bengkulu.
Ada yang menarik dalam bela diri ini, selain mengajarkan banyak teknik menyerang dan bertahan. Di dalam bela diri Kuntau juga, ada namanya ilmu kebal senjata tajam. Dimana seorang penggiat bela diri Kuntau di zaman dulu tidak akan mempan dibacok menggunakan senjata tajam.
BACA JUGA:Bidara Disebut Dalam Alquran, Ini Segudang Khasiatnya
Akan tetapi, ilmu kebal ini tidak dapat digunakan sembarangan. Pada dasarnya ilmu kebal hanya akan berguna ketika seseorang dalam keadaan mendesak saja. Seperti dalam keadaan tindak kejahatan dan keadaan yang mendesak yang dapat membahayakan nyawa seseorang.
Pelatih Beladiri Kuntai di Desa Masat Kecamatan Pino, Bengkulu Selatan, Bahar menjelaskan setelah menggunakan ilmu kebal seseorang harus melakukan pemenuhan syarat. Seperti menyembelih ayam, burung dara dan beberapa syarat lainnya. Sebagai tanda terima kasih, karena telah diberikan perlindungan oleh Puyang (guru tak kasat mata).
BACA JUGA:Manfaat Buah Duku Bisa Mengusir Nyamuk Hingga Mencegah Sembelit
Pada dasarnya, bela diri Kuntau ini adalah bela diri yang tidak dapat dilepaskan dengan hal mistis. Wajar saja, di zaman dahulu ungkap Bahar orang itu dikatakan hebat dengan seberapa banyak ilmu bela dia kuasai mulai dari ilmu kebal, ilmu menghilang (Silam), ilmu kebal api, dan masih banyak lagi.
Akan tetapi bela diri tradisional ini, di zaman yang telah modern seperti sekarang. Cukup jarang ditemui. Karena sudah banyak sekali, anak muda yang enggan untuk mengikuti bela diri ini karena dinilai terlalu tidak masuk akal, untuk belajar dengan hal-hal mistis. (cil)