Daftar di KPU, Duet Dani - Sukatno Siapkan Langkah Strategis Atasi Sampah
pasangan Calon Walikota Bengkulu dan Wakil Walikota Bengkulu, Dani Hamdani dan Sukatno sudah siapkan langkah strategis atasi masalah sampah di Kota Bengkulu.--Abdi/rb
BENGKULU, KORANRB.ID - Mendaftar di KPU Kota Bengkulu, pasangan Calon Walikota Bengkulu dan Wakil Walikota Bengkulu, Dani Hamdani dan Sukatno sudah siapkan langkah strategis atasi masalah sampah di Kota Bengkulu.
Selain itu, paslon ini juga memilki banyak program yang juga diunggulkan apabila mereka terpilih sebagai Walikota dan Wakil Walikota periode 2024-2029.
Salahsatunya, yakni program satu rumah satu sarjana bahkan akan didorong lebih di Kota Bengkulu.
"Kita sudah siapkan langkah dan strategis dimana sampah itu, akan diolah menjadi sesuatu yang memiliki nilai ekonomis," ungkap Dani Hamdani.
BACA JUGA:Ada yang Langka! Berikut 5 Spesies Kuda dari Benua Afrika
BACA JUGA:Nata-Hafizh Daftar ke KPU Kepahiang Dikawal Simpatisan 6 Parpol Pengusung
Selain akan menyiapkan langkah dan strategi, duet kader PKS dan Direktur Utama (Dirut) Bengkulu Ekspres Media Grup (BEMG) juga bakal bahu membahu membangun dan menciptakan kesadaran peduli dengan lingkungan Kota Bengkulu.
"Tentunya semua program bakal sia sia apabila tidak adanya kesadaran bersama," ujar Dani Hamdani.
Sementara itu, Sukatno menegaskan, bakal bahu membanhu membangun Kota Bengkulu bersama Dani Hamdani.
Dikarenakan, ia berpandangan membangun Kota Bengkulu tidak bisa dilakukan sendiri sendiri, melainkan harus dengan kekuatan yang besar.
BACA JUGA:Nata-Hafizh Daftar ke KPU Kepahiang Dikawal Simpatisan 6 Parpol Pengusung
BACA JUGA:Daftar di KPU, Dedy-Agi Akan Tepati Janji Setengah Periode Memimpin
"Kita akan bersama membahu bangun Kota Bengkulu, karena lidi sapu tidak akan menjadi sapu kalau cuman 1 lidi saja," singkat Sukatno.
Diketahui, Keduanya hadir dengan dukungan penuh dari ratusan massa pendukung yang ikut mengiringi pendaftaran tersebut, meliputi relawan, simpatisan, komunitas, organisasi dan juga pengurus partai pengusung.