Lautan Massa Antar ke KPU Provinsi Bengkulu, Rohidin-Meriani Bangun Bengkulu Tanpa Bebani Rakyat

Lautan massa antar ke KPU Provinsi Bengkulu, Rohidin-Meriani bangun Bengkulu tanpa bebani rakyat--Abdi/rb

KORANRB.ID - Lautan massa mengantarkan Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah-Meriani ke KPU Provinsi Bengkulu, Kamis 29 Agustus 2024.

Rohidin Mersyah dan Meriani usai mendafarkan diri berjanji serta berkomitmen untuk membangun Provinsi Bengkulu tanpa membebani masyarakat dengan kenaikan pajak maupun utang.

Komitmen tersebut disampaikan Rohidin Mersyah didampingi Meriani serta pimpinan partai pengusung dan pendukung saat jumpa pers usai mengantarkan berkas pendafatran ke KPU Provinsi Bengkulu. 

"Kami memohon doa dari seluruh masyarakat Bengkulu. Kemenangan Rohidin-Meriani adalah kemenangan bagi masyarakat Bengkulu. Kami berkomitmen untuk menjaga budaya dan sejarah Bengkulu serta mewujudkan cita-cita dan harapan masyarakat," sampai Rohidin Mersyah disambut gemuruh tepuk tangan para pendukung. 

BACA JUGA:Tak Akan Ubah Nama Simpang-simpang, Ini 3 Janji Paslon Rohidin - Meriani Usai Daftar KPU

BACA JUGA:Ribuan Relawan Iringi Pendaftaran Pasangan Rohidin - Meriani ke KPU Provinsi Bengkulu

Rohidin Mersyah mengatakan salah satu komitmen utamanya adalah tidak akan pernah membebani masyarakat Bengkulu dengan kenaikan pajak.

Tidak juga membuat Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Tenaga Harian Lepas (THL) menderita karena karena haknya ditahan.

Rohidin-Meriani tidak menginginkan kesejahteraan pegawai dan THL terabaikan, bahkan Tunjangan Pengasilan Pegawai (TPP) selalu terhambat.

Bahkan ada yang tidak dibayar. 

"Di Kota Bengkulu, masyarakat saat ini sudah dibebani pajak yang cukup tinggi. Kami berkomitmen tidak akan menambah beban tersebut," ungkap Rohidin Mersyah.

BACA JUGA:Maju Pilgub Bengkulu, Rohidin-Meriani Daftar ke KPU Provinsi Bengkulu

BACA JUGA:Deklarasi Dukungan, Gas Pol Siap Menangkan Rohidin-Meriani di Pilgub Bengkulu

Rohidin Meryah mengatakan, bahwa seorang kepala daerah haruslah menjadi orang pertama dalam merawat dan menjaga warisan budaya Bengkulu.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan