Daun Kelor Bisa Menurunkan Kadar Kolesterol dan Asam Urat, Begini Penjelasannya
Daun kelor, atau dalam bahasa ilmiah dikenal sebagai Moringa oleifera, telah digunakan selama berabad-abad dalam pengobatan tradisional --Fiki Susadi
KORANRB.ID - Daun kelor, atau dalam bahasa ilmiah dikenal sebagai Moringa oleifera, telah digunakan selama berabad-abad dalam pengobatan tradisional untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan.
Salah satu manfaat utamanya adalah kemampuannya dalam menurunkan kadar kolesterol dan asam urat dalam tubuh.
Ini membuat daun kelor menjadi solusi alami yang aman dan efektif, terutama bagi mereka yang ingin menghindari penggunaan obat-obatan kimia.
Hal itu, karena daun kelor memiliki kandungan nutrisi yang sangat kaya.
Setiap lembar daun kelor mengandung berbagai vitamin, mineral, dan senyawa bioaktif yang bermanfaat bagi tubuh.
BACA JUGA:Mitos atau Fakta, Daun Kelor Dapat Melemahkan Ilmu Kebal?
Beberapa kandungan penting dalam daun kelor yang berkontribusi terhadap penurunan kolesterol dan asam urat.
Vitamin C membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh serta berperan dalam proses metabolisme.
Vitamin A menjaga kesehatan mata dan kulit.
Polifenol, senyawa antioksidan yang membantu melawan radikal bebas dan peradangan.
Flavonoid, mempunyai efek antioksidan dan anti-inflamasi.
BACA JUGA:Rasakan Manfaat Khasiat Daun Kelor Untuk Kesehatan Wajar
Kalsium, berperan penting dalam kesehatan tulang dan fungsi saraf.
Asam amino esensial, membantu dalam pembentukan protein dan perbaikan jaringan tubuh.