Mengejutkan! Keluarga Helmi Hasan Pilih Dukung ROMER di Pilgub Bengkulu 2024

Mantan Sekretaris Daerah Kota Bengkulu, Marjon, bersama adiknya Wilson, yang masih memiliki hubungan kekeluargaan dengan Helmi Hasan, memilih dukung--Abdi/rb

BENGKULU, KORABNRB.ID – Mantan Sekretaris Daerah Kota Bengkulu, Marjon, bersama adiknya Wilson, yang masih memiliki hubungan kekeluargaan dengan Helmi Hasan, memilih dukung pasangan calon (Paslon) Gubernur dan wakil Wubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah - Meriani (ROMER). 

Dukungan tersebut diberikan saat kedua tokoh tersebut melaksanakan pertemuan besar yang dihadiri ribuan warga dari berbagai etnis dan perwakilan dari seluruh kecamatan se Kota Bengkulu di rumahnya, Pondok Palem Betungan, Kota Bengkulu, Minggu, 6 Oktober 2024

Tidak hanya itu, terlihat juga sejumlah pensiunan pejabat dan perwakilan masyarakat dari Pulau Enggano turut hadir, menyuarakan keyakinan mereka atas keberlanjutan pembangunan yang telah dilakukan Rohidin Mersyah, khususnya dalam beberapa tahun terakhir.

Diungkapkan Wilson, bahwa alasan beralih mendukung pasangan ROMER karena Rohidin Mersyah adalah sosok yang cerdas, santun, dan memiliki kemampuan membawa program-program pembangunan dari pemerintah pusat ke Bengkulu.

BACA JUGA: H. Rizkan Siap All Out Dukung Romer di Pilgub Bengkulu dan Erjon Pilkada Seluma

BACA JUGA: A-Bangku Romer, Yakin Menang Target Kuasai 80 Persen Suara di Lebong

Sedangkan, Meriani dianggap sebagai tokoh perempuan dengan latar belakang pengusaha sukses yang memiliki kecintaan mendalam terhadap Bengkulu.

"Dukungan kami terhadap pasangan ROMER bukan tanpa alasan. Kami melihat sosok Rohidin yang kharismatik, cerdas, dan santun, serta Meriani yang merupakan figur pengusaha yang sukses dan mencintai Bengkulu," ujar Wilson.

Sementara itu, mantan Camat Singaran Pati, Satroman yang juga hadir, menyampaikan pandangannya tentang pentingnya kesinambungan pembangunan di Bengkulu di bawah kepemimpinan ROMER.

Diaman, ia juga berpandangan yang sama dengan Wilson, menurutnya pasangan ini membawa optimisme segar bagi kemajuan Bengkulu dalam 5 tahun mendatang.

BACA JUGA:Romer Nomor Urut 2, 2 Periode, Lanjutkan!

BACA JUGA:Ratusan Saksi Romer Jalani ToT, Optimis Kantongi 80 Persen Suara dari Bengkulu Selatan

"ROMER ini adalah sinergi baru untuk memimpin Provinsi Bengkulu ke depan. Kami yakin, di bawah kepemimpinan mereka, Bengkulu akan semakin maju dan mampu menuntaskan program-program yang sudah dijalankan sebelumnya," pungkas Satroman.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan