Sebatang Kara, Wanita Kepahiang Terlantar di Kota Bengkulu

TERLANTAR: Wanita asal Kepahiang terlantar di rumah singgah Dinas Sosial Kota Bengkulu, Heru Pramana Putra/RB--

KORANRB.ID - Seorang wanita paruh baya terlantar seorang diri di rumah singgah Dinas Sosial Kota Bengkulu. Hingga, Selasa 24 Oktober 2023 wanita yang mengaku sempat mendapat perawatan medis di RSUD Kepahiang itu masih berada di rumah singgah.

Dalam video yang menyebar luas tersebut, wanita mengaku berasal dari Desa Limbur Baru Kabupaten Kepahiang. 

"Mohon Bantuan dari Bapak/Ibu yang mengenali dan mengetahui Seorang Ibu yg ditemukan di Kota Bengkulu tidak memiliki identitas dan dijangkau oleh Dinas Sosial Kota Bengkulu.

BACA JUGA: BACA JUGA:Dukcapil Terima 2.000 Keping Blangko E-KTP

Yang bersangkutan mengaku sebagai warga Desa Limbur Baru, Kecamatan Muara Kemumu Kabupaten Kepahiang Prov Bengkulu. 

Sampai dengan saat ini Selasa 24 okt 2023 PK.06.00 masih mendapatkan perawatan di Rumah Singgah Dinas Sosial Kota Bengkulu  dan bila mengetahui dan memerlukan info lebih lanjut dapat menghubungi 0811 7312 876 ( Sahat Situmorang, Kadis Sosial Kota Bengkulu). Terima kasih," tulis pesan berantai yang menyebar luas lewat WhatsApp. 

Dikonfirmasi, Kadis Sosial Kabupaten Kepahiang Helmi Johan, M.Pd membenarkan wanita tersebut adalah warga Kabupaten Kepahiang.

BACA JUGA:212 Kasus Rabies Terjadi di Seluma

Disampaikan, yang bersangkutan sudah tak memiliki sanak dan keluarga. Hingga berita ini di-update, pihaknya masih terus berupaya mencari tahu keberadaan keluarga yang akan mengurus wanita tersebut.

"Keluarganya yang mau mengurus sudah tak ada lagi," singkat Helmi.

Terpisah, Sekdes Limbur Baru Ade Saputra membenarkan warga yang dimaksud pernah tinggal di desanya. Namun lanjutnya, wanita yang diketahui bernama Yosi itu sudah bercerai.

BACA JUGA:Audiensi Pemekaran 9 Desa, Presedium Sambangi Kementerian Desa

"Suaminya memang orang Limbur Baru, tapi kini sudah bercerai," kata Sekdes.

Sementara Kades Limbur Baru Diarce juga membenarkan wanita yang bersangkutan sudah mengajukan dan sudah mengambil surat pindah.

"Ia sudah lama ambil surat pindah," kata Kades.(oce)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan