15 Kali Pertandingan, Indonesia Pernah Kalahkan Jepang 7-0
15 kali pertandingan, Indonesia pernah kalahkan Jepang 7-0 --ist/rb
KORANRB.ID – Dalam 15 kali pertandingan Indonesia pernah kalahkan Jepang 7-0.
Timnas sepakbola Indonesia pernah kalahkan Jepang 7-0 terjadi pada 11 Agustus 1968 (Merdeka Tournament).
Dalam 15 kali pertandingan Indonesia versus tersebut, Selain Timnas Indonesia pernah kalahkan Jepang 7-0,
Indonesia juga beberapa kali unggul melawan Jepang.
BACA JUGA:Artis Korea: Ramai-Ramai Jumpa Fans di Indonesia, Catat Jadwalnya!
BACA JUGA:Tersingkir, Ginting Berharap Bangkit di Indonesia Masters
Yakni 24 Februari 1981 : Indonesia vs Jepang 2-0(International Friendly), pada 15 Juli 1978: Indonesia vs Jepang 2-1 (Merdeka Tournament), dan 1 Mei 1954: Jepang vs Indonesia 3-5 (Asian Games).
Tim nasional Jepang memang lebih tangguh daripada Indonesia.
Di atas kertas, tim berjuluk Samurai Biru itu menempati posisi ke-17 ranking FIFA. Sebaliknya, Indonesia berada di urutan ke-146.
Namun, bukan berarti peluang skuad Garuda untuk mencuri poin tertutup sama sekali.
BACA JUGA:Master S.O.E Series Tomoro Coffee Bawa Kopi Indonesia Mendunia
BACA JUGA:Mitos keberadaan Suku Gaib di Indonesia, Benarkah Manusia Bisa Menikahi Orang Bunian?
Itulah yang akan dibuktikan skuad besutan Shin Tae-yong (STY) saat menantang Jepang dalam laga terakhir grup D di Al Thumama Stadium pada Rabu 24 Januari 2024 malam.
Hasil seri akan membuka peluang Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 Qatar.