Hamdan: BPK Lanjutkan Audit APBD Tahun 2023
UNGKAPKAN: Hamdan Syarbaini menyebutkan BPK lanjutkan audit APBD BS tahun 2023. Foto: RIO/BS --
KOTA MANNA, KORANRB.ID - Inspektur Inspektorat Kabupaten BS, Hamdan Syarbaini, S.Sos mengatakan, audit laporan keuangan BS belum selesai. BPK RI perwakilan Bengkulu akan melanjutkan audit keuangan Kabupaten BS untuk periode Oktober, November dan Desember 2023 pada Maret 2024.
Audit tersebut dilakukan di seluruh OPD, Kecamatan, sekretariat Pemda dan DPRD BS tahun 2023. Dimana seluruh OPD tahun 2023 mengelola APBD BS yang mencapai Rp 980 miliar lebih.
BACA JUGA:Jalan Matai Usai, Muncul Ide Pemekaran Kecamatan
Untuk memastikan uang negara tersebut sesuai dengan laporan sebut Hamdan, maka BPK RI memeriksa seluruh adminitrasi di pemerintahan BS.
“Direncanakan bulan Maret nanti, artinya BPK akan mengaudit satu tahun penuh APBD Kabupaten Bengkulu Selatan,” kata Hamdan saat diwawancara RB.
Kepada seluruh OPD, Sekretariat hingga Kecamatan Inspektorat sambung Hamdan berharap laporan keuangan BS tertib Admintrasi.
Dia menyampaikan, dalam dua tahun terkahir Pemkab BS mulai menunjukan progres laporan keuangan yang baik dan menerima penghargaan WTP dari BPK RI.
“Kami berharap sekali semua laporan tertib Admintrasi. Begitupun untuk tahun anggaran 2024 ini nanti,” tambah Hamdan.
BACA JUGA:Kajati Bengkulu Apresiasi Kinerja Kejari Kaur
Apalagi tahun 2024 ini APBD Kabupaten BS masih kata Hamdan mencapai Rp 1,1 triliun. Untuk itu seluruh kegiatan dapat diselesaikan secara tepat waktu.
Sejauh ini BPK RI baru mengaudit APBD BS periode Januari hingga September 2023. Karena itu harus dilanjutkan pemeriksaan penggunaan anggaran di Oktober hingga November 2023.
Ditempat terpisah, Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten BS, Nuzmanto M Adil, ST mengungkapkan, target Kabupaten BS tahun 2024 kembali meraih WTP dari BPK RI. Sebab tahun 2021 dan 2022 lalu Pemkab BS berhasil meraih WTP.
BACA JUGA:Hujan Angin dan Petir, Waspada Ancaman Bencana di Mukomuko
Sehingga laporan keuangan seluruh OPD tahun 2023 diharapkan tidak ada masalah saat audit BPK RI selesai pada bulan Maret 2024 nanti.