Pileg DPRD Provinsi Bengkulu Dapil 6, Golkar Klaim Raih 2 Kursi, Ini Rincian Perolehannya

DATA : Tim pemenangan Calon anggota legislatif Susman Hadi saat menyebutkan data perolehan suara dapil 6 Bengkulu Selatan Kaur. -- RIO/RB

BENGKULU, KORANRB.ID – Penghitungan suara Pemilihan legislatif (Pileg) DPRD Provinsi Bengkulu dapil 6 (Bengkulu Selatan-Kaur) masih terus berlangsung dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Namun berdasarkan hasil hitungan internal Partai Golongan Karya (Golkar),  di dapil Bengkulu Selatan dan Kaur, Golkar mengklaim mendapatkan raihan 2 kursi.

2 kursi tersebut berdasarkan hasil hitungan perolehan suara tersebut yakni untuk Samsu Amanah dan Susman Hadi.

Berdasarkan data C Hasil dan C Plano tim pemenangan Susman Hadi dari partai Partai Golkar Bengkulu Selatan, untuk saat ini telah memegang data 99,90 persen hasil suara Pemilu calon legislatif Provinsi Bengkulu Dapil 6 Bengkulu Selatan-Kaur.

BACA JUGA:Amin Siap Jadi Bagian Hak Angket, Anies Sampaikan Pesan

Tim pemenangan Calon Legislatif Susman Hadi Dapil 6, Nissan Denni Purnama S.IP mengungkapkan, dari data yang masuk 99,90 persen tersebut,  suara calon legislatif Susman Hadi mencapai 7.200 suara.

Sementara suara terbanyak yakni diraih oleh sesame caleg Golkar yakni Samsu Amanah mencapai 11.752.

"Ini berdasarkan data C1 yang kami pegang. 99,90 persen dan sisa 1 TPS lagi," kata Denni pada RB.

Sedangkan perolehan suara partai Golkar diungkapkan Denni mencapai 33.618 suara.

BACA JUGA:Ini Penyebab Melonjaknya Harga Cabai di Bengkulu

Dengan demikian menurut perhitungan tim pemenangan Susman Hadi, pihaknya dipastikan mengamankan kursi ke enam Dapil 6 Bengkulu Selatan dan Kaur.

"Menurut data kami masuk, Golkar dapat dua kursi dapil 6.Margin eror kami 0,5 persen," jelas Denni.

Kendati demikian meskipun Golkar meraih suara terbanyak pada Pemilu Legislatif Provinsi Bengkulu Dapil 6 Bengkulu Selatan Kaur, dan diklaim mendapat dua kursi, Denni tetap menunggu hasil pleno KPU.

Karena menurutnya, prinsip utamanya adalah hasil dari KPU baru dikatakan resmi. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan