BENGKULU, KORANRB.ID - Gubernur Bengkulu, Prof. Dr. H. Rohidin Mersyah, MMA., mengatakan akan dilakukan penataan pada seluruh kawasan kantor Gubernur Bengkulu.
Terlebih, dua hingga tiga gedung di lingkungan Pemprov Bengkulu perlu direnovasi, salah satunya Gedung Serba Guna (GSG).
Menurut Rohidin, kantor pemerintahan daerah penting sekali dibangun lebih baik dan representatif sebagai salah satu reputasi daerah.
"Penting juga kita membangun reputasi untuk pembangunan gedung pemerintah daerah yang cukup layak untuk ukuran kita Pemerintah Provinsi Bengkulu," ujarnya.
BACA JUGA:Baru 2 Cabup Lebong Ambil Formulir Jalur Independen
Tahun 2024 ini, dikatakannya menjadi tahun terakhir untuk penyempurnaan di lingkungan Kantor Gubernur Bengkulu.
Untuk itu, ia berharap ke depan Kantor Gubernur Bengkulu bisa dilihat dari sisi kiri, kanan, posisi pagar pinggirnya bisa terlihat. Begitu pula ketika berdiri di belakang masjid ini juga terlihat.
"Jadi tolong ditata view lingkungan kantor kita ini, sehingga lingkungannya terasa nyaman untuk bekerja," ujar Rohidin.
Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Bengkulu, Tejo Suroso, ST, M.Si mengatakan, pihaknya akan menindaklanjuti arahan yng diberikan gubernur Bengkulu.
BACA JUGA:Libur Lebaran, Volume Sampah di Kota Bengkulu Meningkat 40 Ton
"Seperti instruksi Pak Gubernur, untuk tahun ini di APBDP agar PU menyiapkan anggaran untuk penataan Pemda," kata Tejo.
Ia menyebut, pihaknya akan mengusulkan agar perencanaan penataan kawasan kantor gubernur, termasuk juga penataan kawasan lainnya seperti Taman Remaja, hingga bangunan Mess Pemda di APBD Perubahan tahun 2024.
"Perencanaan kita usulkan di APBD ini, jadi fisiknya bisa kita usulkan di APBD 2025.
Perencanaan kita di PUPR tidak berhenti walaupun priode pemerintahan berakhir, program tetap kita usulkan berkelanjutan," ujar Tejo
BACA JUGA:Lelang Jabatan Eselon II Pemprov Bengkulu, Baru Dimulai, Sudah 5 Pendaftar Gugur