Aksi Damai Bela Palestina, UMB Keluarkan 10 Pernyataan Sikap

Selasa 07 May 2024 - 22:37 WIB
Reporter : Wesjer Tourindo
Editor : Ade Haryanto

BACA JUGA:Oknum Polisi Terdakwa Penipuan Jalani Sidang Perdana, Ini Dakwaan JPU

10. Mengajak seluruh lapisan masyarakat Indonesia untuk terus memberikan perhatian serius terhadap perkembangan konflik Israel dan Palestina, dengan terus memberikan bantuan moral, material, dan spiritual terhadap perjuangan rakyat Palestina.

 Koordinator aksi damai yang juga Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Kemahasiswaan  UMB, Rasman, M.Ikom mengatakan aksi dama bela Palestina  dilakukan dalam bentuk solidaritas sesama umat Islam.

Selain itu menindaklanjuti Surat Forum Rektor nomor : 28/FR-PTMA/V/2024 tentang himbauan aksi bela palestina serentak seluruh Indonesia pada Perguruan Tinggi Muhammadiyah.

Sehingga UMB sebagai bagian dari Perguruan Tinggi dalam naungan perserikatan  Muhammadiyah melaksanakan seruan tersebut.

BACA JUGA:Tuntutan JPU Terhadap 12 Terdakwa BTT Seluma Berbeda-beda, Ini Sebabnya

Sebagaimana diketahui bersama perang di jalur Gaza antara Israel dan Pelestina hingga berakibat invasi terhadap bangsa Palestina sejak 07 Oktober 2023 dan menelan korban jiwa lebih dari 34.500 orang hingga saat ini.

Serta korban luka mencapai 77.867 orang dan kemunduran indeks pembangunan manusia di Palestina 40 tahun tahun kebelakang sangat menurun.

Aksi yang bertemakan “Aksi Bela Palestina dan Kutuk Israel” ini berlangsung serentak di seluruh Indonesia pada pukul 10.00 wib di lingkungan kampus PTMA se-Indonesia.

 “Untuk masyarakat ayo kita doakan Palestina supaya dilindungi yang maha kuasa,” tutup Rasman. 

 

Kategori :