Kesbangpol Huni Bangunan Baru

Selasa 07 Nov 2023 - 23:19 WIB
Reporter : Heru Pramana Putra
Editor : Patris fly

KEPAHIANG, KORANRB.ID - Badan Kesbangpol Kabupaten Kepahiang telah menempati bangunan baru. Lokasinya, merupakan bangunan yang sebelumnya berfungsi sebagai Tourism Information Centre (TIC) atau gedung Pusat Informasi Wisata di kawasan komplek perkantoran Pemkab Kepahiang.

TIC sendiri berada di bawah kendali Dinas Parpora Kabupaten Kepahiang. Berpindahnya kantor Badan Kesbangpol Kabupaten Kepahiang ini sendiri, seiring masuknya permintaan Bawaslu Kabupaten Kepahiang yang telah mengajukan hibah kantor kepada Pemkab Kepahiang.

BACA JUGA: 535 Baliho Bandel Diturunkan Bawaslu Kepahiang

Selama ini, Bawaslu Kabupaten Kepahiang menempati bangunan dengan status sewa di kawasan Taman Santoso Kabupaten Kepahiang. Ditemui, Selasa 7 November 2023 Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Kepahiang, Musi Dayan, S.Si menerangkan, semua aktivitas sekretariat telah berpindah ke bangunan baru. 

"Ya, kita sudah berkantor di sini (TIC,red)," kata Musi Dayan. Di lokasi yang baru, pihaknya langsung bergerak dengan menyusun ruang sesuai dengan bidang kerja di Kesbangpol. 

Disinggung mengenai kelayakan bangunan baru untuk standar sebuah kantor, ia tak menampik belum sesuai dengan keinginan.

"Ya, kalau sesuai keinginan belum lah. Lihat saja, ruangan yang ada kita sekat agar semua kebagian. Tapi tak masalah, aktivitas kerja tetap berjalan seperti biasa," sampai Musi Dayan.

Termasuk THL, Kesbangpol Kabupaten Kepahiang memiliki 21 personel dan memiliki 4 bidang kerja.(oce)

 

 

 

 

Kategori :