Proses pembuangan gas yang tidak efisien pada knalpot brong, jelas akan menyebabkan panas yang berlebih.
Ketika suhu mesin menjadi lebih panas melebihi batas normalnya, tentu saja komponen di dalamnya tidak bisa bekerja maksimal dan ujungnya mesin mengalami overheating.
Kalau sudah overheating, mesin harus diturunkan untuk dilakukan perbaikan karena sudah pasti ada komponen yang rusak.
BACA JUGA:Ini Rincian Usulan DAK Dinas Perikanan Seluma, Capai Rp 23 Miliar
3. Katup Melemah
Pada knalpot brong, pipa yang digunakan biasanya lebih besar dari ukuran standar pada motor.
Penggunaan pipa yang tidak sesuai akan berdampak buruk terhadap kinerja katup pada mesin motor.
Aliran gas pembuangan menjadi tidak terkendali dan cenderung tekanannya lebih tinggi akibat pembakaran yang tidak sempurna.
Tekanan gas buang yang sangat tinggi itu akan merusak katup mesin yang akhirnya berujung pada penurunan kompresi dan mengganggu kerja mesin.
4. Boros Bahan Bakar
Penggunaan knalpot brong sudah pasti menyebabkan proses pembakaran yang tidak sempurna.
BACA JUGA:Hujan Deras Disertai Angin Pohon Tumbang, Sempat Hambat Lalu Lintas Muara Sahung
Alhasil, konsumsi bahan bakar menjadi lebih boros karena proses gas buang yang lebih besar.
Dampak panjangnya, komponan mesin pada ruang bakar akan cepat rusak karena banyaknya kerak dari sisa pembakaran yang tidak sempurna.
5. Umur Mesin Berkurang
Menggunakan knalpot brong yang tidak sesuai dengan spesifikasi mesin juga mempercepat keausan pada mesin.