Lebih lanjut Muklis menjelaskan, para peserta yang akan mengikuti tes wawancara wajib membawa persiapan salah satunya adalah membawa KTP, Kartu pendaftaran, dan juga alat tulis.
Untuk Pakaian disarankan menggunakan baju batik dan bawahan celana dasar untuk laki-laki dan rok hitam untuk perempuan.
"Sebelum ikut wawancara wajib menggunakan, pakaian yang telah kita beritahukan melalui pengumaman," imbuh Muklis.
BACA JUGA:Eksekutor Pembakaran Kantor Desa Muara Danau Divonis 16 Bulan Penjara
Diharapkannya melalui seleksi ini nanti, KPU Kaur bisa mendapatkan orang-orang yang memiliki loyalitas untuk berkerja sebagai perpanjangan tangan KPU di masing-masing desannya sehingga pelaksanaan Pilkada berjalan dengan.
"Mudah-mudahan dengan seleksi ini, bisa didapatkan anggota PPS yang memang berkualitas," harapannya. (cil)