Pendaftaran 2 Calon Kepala Dinas di Bengkulu Utara Ditutup

Selasa 04 Jun 2024 - 23:56 WIB
Reporter : Tri Shandy Ramadani
Editor : Sumarlin

Pelaksanaan seleksi kompetensi manajerial akan dilakukan  11 - 14 Juni 2024 dan dilanjutkan dengan seleksi kompetensi bidang. Seleksi kompetensi bidang akan dilakukan oleh Panitia Seleksi (Pansel) 26 - 27 Juni 2024.

BACA JUGA:Irak Punya Kenangan Manis di GBK 17 Tahun Silam, Marcelino Kirim Psywar

“Untuk seleksi kompetensi bidang tetap sama yaitu dengan membuat makalah yang nantinya akan dipersentasekan di hadapan tim panitia seleksi,” ujarnya.

Pansel juga akan memberikan penilaian pada hasil seleksi kompetensi bidang tersebut danm nilainya akan diakumulasikan dengan nilai assessment masing-masing peserta. 

Tiga besar nilai tertinggi akan diserahkan ke Bupati setelah mendapatkan rekomendasi dari Komisi AParatur Sipil Negara (KASN). 

“Jadi hanya tiga nama yang diserahkan ke Bupati di masing-masing jabatan,” pungkas Muchsinin. 

Meskipun tiga nama yang diserahkan tersebut merupakan hasil perangkingan nilai tertinggi, namun tidak harus peserta nilai tertinggi yang dipilih untuk menduduki jabatan kepala dinas. Bupati berhak memberikan penilaian pada masing-masing peserta terutama dari hasil penelusuran rekam jejak yang dilakukan panitia seleksi.(**)

Kategori :