Tips Agar Kalian Dekat dengan Dosen

Minggu 16 Jun 2024 - 19:58 WIB
Reporter : Jery Yasprianto
Editor : Fazlul Rahman

2 . Ikut Kepanitian Atau Project Dosen

Mendekati dosen dengan cara ikut kepanitiaan dan project dosen merupakan langkah yang cerdas untuk memperluas pengalaman akademis dan membangun hubungan yang kuat dengan dosen. 

Ikut kepanitiaan atau project dosen memberi kesempatan untuk terlibat secara langsung dalam aktivitas yang relevan dengan mata kuliah yang dipelajari. 

Misalnya, jika kalian mengambil mata kuliah tentang ekologi, ikut dalam proyek penelitian lapangan dengan dosen dapat memberi pengalaman praktis yang tak ternilai harganya.

Dengan ikut serta dalam kepanitiaan atau project, tentu kalian akan bekerja lebih dekat dengan dosen.

BACA JUGA:Sambut Idul Adha, Ini Pilihan Olahan Daging Sapi Khas Indonesia

BACA JUGA:Hasil Lengkap Final Australian Open 2024, Indonesia Cuma Kebagian 1

Ini memungkinkan untuk mendapatkan bimbingan langsung, saran, dan masukan dari dosen yang memiliki keahlian di bidang tersebut. 

Hal ini dapat membantu kalian dalam memahami lebih dalam materi pelajaran dan memecahkan masalah yang kompleks.

Kkut kepanitiaan atau project juga membuka pintu untuk membangun hubungan yang lebih dekat dengan dosen. 

Dosen akan melihat kalian sebagai mahasiswa yang berdedikasi dan berkomitmen, yang dapat membuka peluang untuk lebih mudah mendekati mereka di masa depan, baik untuk mendiskusikan topik akademis maupun untuk mendapatkan rekomendasi.

Selain mendapatkan pengetahuan akademis tambahan, kalian juga dapat mengembangkan keterampilan lain seperti manajemen waktu, kerja tim, dan kemampuan komunikasi. 

BACA JUGA:Kisah Legenda Raja MotoGP, 9 Kali Menyandang Gelar Juara Dunia, Valentino Rossi

BACA JUGA:Mengenal Lebih Dekat Panda Merah, Ternyata Berbeda dengan Panda di China

Kepanitiaan seringkali melibatkan koordinasi, perencanaan acara, dan pelaksanaan tugas-tugas lain yang membutuhkan keterampilan ini.

Pengalaman ini dapat memberi nilai tambah yang signifikan dalam resume.

Kategori :

Terkait

Minggu 16 Jun 2024 - 19:58 WIB

Tips Agar Kalian Dekat dengan Dosen