KORANRB.ID - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu berencana melakukan pengadaan alat uji emisi.
Hal ini diketahui pasca dilakukan uji emisi terhadap Kendaraan Dinas (Randis) kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemprov Bengkulu Jumat, 21 Juni 2024.
Uji emisi dilakukan bertujuan untuk mengetahui kelayakan dari pemakaian Randis Kepala OPD yang juga dalam rangka menyambut hari Lingkungan Hidup Sedunia.
Diungkapkan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bengkulu, Isnan Fajri uji emisi Randis Kepala OPD dilakukan untuk mengetahui layak atau tidak untuk digunakan.
BACA JUGA:120 PKL di Pasar Minggu Kota Bengkulu Ditertibkan
BACA JUGA:Gelar Rakor, Pastikan Kesehatan Jemaah Haji Bengkulu, Kloter Pertama Tiba 26 Juni Tiba
Pada rangkaian uji emisi Randis Pemprov tersebut, diawali dengan mobil Toyota Alphard Gubernur Bengkulu dan diikuti oleh mobil dinas (Mobnas) Sekretaris Daerah Provinsi Bengkulu Isnan Fajri.
"Kita harus mengetahui kualitas dari kendaraan, sehingga tak membahayakan atau menghambat saat bekerja," terang Isnan Fajri.
Lebih jauh, Isnan Fajri mengungkapkan, Uji Emisi Randis Pemprov ini selain bertujuan untuk mengetahui kendaraan yang masih layak atau tidak.
Hal tersebut untuk mengetahui juga apakah sudah sesuai ambang batas emisi gas Randis tersebut.
BACA JUGA:Seleksi CASN 2024, Pemprov Bengkulu Tunggu Petunjuk Pusat
BACA JUGA:Tolak Tapera, PD FSPPP-SPSI Bengkulu Datangi Komisi IV DPRD
"Bagaimana (kendaraan, red) dinasnya, na ini juga uji emisi kendaraan ini agar tidak menjadi salah satu unsur penyebab pencemaran udara di Bengkulu," beber Isnan.
Uji emisi Randis Kepala OPD ini menggandeng langsung Perusahaan Mobil Agung Toyota Mall Bengkulu yang memiliki fasilitas Uji Emisi yang memadai.
Sehingga ke depan, Sekda Isnan Fajri juga berencana akan membeli peralatan Uji Emisi demi meningkatkan sarana dan prasarana perlengkapan laboratorium di Dinas Lingkungan Hidup Kehutanan Provinsi Bengkulu.