Pilkada Kaur: Partai Nasdem Usung Adik Istri Bupati Kaur Sulman Aziz

Jumat 05 Jul 2024 - 00:02 WIB
Reporter : Rusman Afrizal
Editor : Riky Dwiputra

Pendampingnya umumkan pada saat waktu yang pas, yakni ketika melakukan pendaftaran di KPU pada bulan Agustus mendatang.

"Terkait dengan wakil, juga masih dipilah belum bisa dipastikan," tukasnya.

Hellitza Okkie optimis dari 7 parpol yang telah dia kembalikan berkas diantaranya pasti ada yang bakal mengusung namannya untuk maju sebagai salah satu peserta kontestasi Pilkada nanti.

Adapun 7 parpol tersebut yakni, PKS, PPP, PAN, PBB, PDIP, NASDEM, GERINDERA. Sampai saat ini 7 parpol ini terus menjalin komunikasi yang intens.

"Kita optimis, dari 7 parpol yang telah kita kembalikan berkas akan ada yang mengusung nama saya," ucap Okkie.

Selanjutnya Gusril Pausi mantan Bupati Kaur, yang juga bersikukuh bahwa dirinya akan maju sebagai salah satu peserta kontestasi Pilkada nanti.

Selain dari partai Golkar, Gusril juga optimis bisa mendapatkan rekom dari parpol lain seperti PBB.

"Dipastikan saya akan maju, rekom parpol pasti didapatkan. Kemajuan saya ini, juga merupakan panggilan dari warga Kaur," sampai Gusril.

Persiapan Gusril untuk maju sebagai salah satu calon pun sudah matang, salah satunya adalah untuk memilih sosok wakil yang bakal mendampingi dirinya nanti.

Ada dua nama yang sekarang digadang-gadang bakal menjadi pendampingnya untuk maju di Pilkada nanti.

Yang pertama adalah Abul Hamid Ketua DPW Partai Bulan Bintang (PBB) Provinsi Bengkulu, sosok yang kerap dipanggil Cik Hamid ini merupakan calon kuat sebab PBB pada pemilihan DPRD yang lalu berhasil mengantongi 3 kursi.

Kemudian nama selanjutnya adalah Najamuddin anggota DPRD Kaur yang sekarang sedang menjabat.

"Sosok pendamping ada dua nama kuat, namun belum bisa dipastikan tunggu rekom keluar dahulu," ungkap Gusril.

Nama selanjutnya, Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim yang sebelumnya sempat dikabarkan tidak akan jadi maju sebagai salah satu peserta kontestasi Pilkada nanti sekarang juga masih melakukan lobi untuk mendapatkan parpol sebagai perahunya nanti.

Dia mengaku sudah mengembalikan berkas ke 6 parpol, diantaranya itu dirinya juga optimis akan mendapatkan rekom.

"Sekarang masih dalam tahapan pengajuan, insyaallah dapat perahu kita bakal maju di Pilkada nanti," terangnya.

Kategori :