Hidung pada saiga antelope digunakan juga untuk memilih pasangan serta untuk membantu menghangatkan dan melembabkan udara yang hewan ini hirup.
2. Saiga antelope dapat dijumpai di kawasan Asia Tengah
BACA JUGA:“Petinju” Bawah Laut! Berikut 5 Fakta Unik Udang Mantis, Punya Pukulan Mematikan
Dikutip dari Animal Diversity, Saiga antelope adalah hewan yang dapat ditemukan di sebagian besar kawasan Asiah Tengah.
Saiga antelope, tersebar mulai dari Rusia, Mongolia, Kazakhstan, Turkmenistan, hingga Uzbekistan.
3. Saiga antelope hidup dan bermigrasi sebagai kelompok besar
Saiga antelope, merupakan hewan yang gemar hidup secara bergerombol.
BACA JUGA:Tidak Selamanya Berwarna Merah! Berikut 7 Fakta Unik Bajing Merah
Dilansir dari Saiga antelope, hewan ini biasanya akan bermigrasi dengan membentuk kawanan yang sangat besar.
Tujuan Saiga antelope bermigrasi adalah untuk mencari daerah yang mempunyai padang rumput serta lahan yang terbuka.
Selain itu, hewan ini juga sering menyeberangi sungai secara bersama - sama pada saat menempuh perjalanan yang cukup jauh.
Pada saat musim semi, saiga antelope betina berkumpul secara massal untuk melahirkan secara bersama - sama.
BACA JUGA:Beracun! Berikut 6 Fakta Unik Katak Tomat
Pada awal musim kawin, saiga antelope jantan akan berbaris di depan para betina.
Pada bagian akhir, kawanan saiga antelope akan membentuk kelompok guna mencari tempat yang paling cocok untuk melahirkan.
Saiga antelope betina bisa melahirkan 1 - 2 anak.