Ternyata Ini yang Dimaksud Cuci Darah Dalam Dunia Medis

Kamis 01 Aug 2024 - 12:53 WIB
Reporter : Firmansyah
Editor : Fazlul Rahman

KORANRB.ID – Cuci darah, atau dalam istilah medis dikenal sebagai dialisis, merupakan prosedur medis yang digunakan untuk menggantikan fungsi ginjal ketika organ ini tidak lagi dapat menjalankan tugasnya secara efektif.

Proses ini sangat penting untuk pasien dengan gagal ginjal akut atau kronis. Cuci darah adalah metode pengobatan yang bertujuan untuk mengeluarkan limbah dan kelebihan cairan dari darah ketika ginjal tidak berfungsi dengan baik.

Ginjal berfungsi untuk menyaring darah, mengeluarkan limbah, dan menjaga keseimbangan cairan serta elektrolit dalam tubuh.

Ketika ginjal gagal, fungsi-fungsi ini terhambat, dan cuci darah menjadi solusi untuk mempertahankan keseimbangan tubuh.

BACA JUGA:Spektakuler ! Bank Mandiri Catat Penyaluran Kredit Tembus Rp 1.532,35 Triliun di Kuartal II 2024

Adan 2 jenis-jenis cuci darah yang dilakukan dalam pengobatan dunia medis, hemodialisis dan dialisis peritoneal.

Keduanya memiliki tujuan yang sama tetapi menggunakan metode yang berbeda.

Hemodialisis merupakan metode yang melibatkan penggunaan mesin dialisis untuk menyaring darah.

Proses ini dilakukan melalui beberapa langkah, dimana pasien memerlukan akses ke pembuluh darah besar, yang biasanya dicapai melalui pembuatan fistula (penghubung antara arteri dan vena) atau pemasangan kateter.

BACA JUGA:Cat Tembok Sering Mengelupas, Ini Penyebab dan Solusi Menanganinya

Kemudian darah pasien dialirkan dari tubuh melalui tabung ke mesin dialisis. Di dalam mesin, darah melewati filter yang disebut dialyzer.

Dialyzer ini bertindak sebagai ginjal buatan, menyaring limbah dan kelebihan cairan dari darah. Setelah disaring, darah yang sudah bersih dialirkan kembali ke tubuh pasien.

Hemodialisis biasanya dilakukan di rumah sakit atau pusat dialisis dan memerlukan waktu antara 3 hingga 5 jam per sesi, biasanya dilakukan tiga kali seminggu.

Kedua cuci darah Dialisis peritoneal yang menggunakan rongga perut sebagai filter alami untuk menyaring limbah dari darah.

Proses ini melibatkan beberapa langkah, pemasangan kateter dimasukkan ke dalam rongga perut melalui prosedur bedah kecil.

Kategori :