Penyebab Munculnya Hama Serangga Tanaman! Berikut 6 Fakta Unik Semut Argentina

Sabtu 07 Sep 2024 - 08:12 WIB
Reporter : Fran Sinatra
Editor : Fazlul Rahman

BENGKULU, KORANRB.ID- Biasanya koloni semut argentina berkumpul di lingkungan basah dekat sumber makanan. 

Pada umumnya, tempat tinggal serangga ini di bawah area lembap seperti batu, kamar mandi dan ruang bawah tanah.

Adapun cara serangga ini masuk ke hunian manusia melalui pipa air, westafel, tanaman pot dan kabel utilitas yang terhubung ke bangunan. 

BACA JUGA:Burung Hantu Endemik Kepulauan Sunda! Berikut 5 Fakta Unik Celepuk Reban

Bahkan semut argentina dalam skala luas bisa ditemukan ditemukan di hutan tropis, subtropis, ek dan pinus.

Telah dirangkum koranrb.id, berikut 6 fakta unik semut argentina, adalah:

1. Persebaran di luar habitatnya

Semut argentina adalah hewan invansif yang aslinya berasal dari Argentina, Uruguay, Paraguay, Bolivia dan Brasil. 

BACA JUGA:Andalan Para Petani! Berikut 6 Fakta Elang Ekor Merah, Punya Interaksi Negatif dengan Spesies Burung Lain

Dimana, semut ini datang ke Amerika Serikat (AS) di New Orleans melalui kapal-kapal kopi dari Brasil pada akhir tahun 1800.

Pada saat ini, semut argentina ditemukan di seluruh dunia Eropa, Asia, Oceania, Australia dan Selandia Baru.

2. Ciri fisik

Semut argentina merupakan spesies semut berukuran kecil mempunyai toraks pendek dan kuat, kepalanya pipih dan kaki ramping. 

BACA JUGA:Endemik Sulawesi! Berikut 5 Fakta Unik Seriwang Sangihe, Burung Langka yang Sempat Dianggap Punah

Adapun panjang semut tipe pekerja berukuran sekitar 0,3 mm dan berat tubuhnya nya sekitar 0,43 mg.

Kategori :