Pj Wali Kota Bengkulu Ucapkan Selamat Kepada Pemenang Motor HUT RB ke-23

Rabu 11 Sep 2024 - 23:22 WIB
Reporter : Abdilatul Fatwa
Editor : M. Rizki Amanda Lubis

KORANRB.ID – Pj Wali Kota Bengkulu, Ir. Arif Gunadi M.Si mengucapkan selamat kepada pemenang satu sepeda motor persembahan Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu.

Diketahui, persembahan motor Pemkot Bengkulu tersebut, diberikan Arif Gunadi dalam rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) Rakyat Bengkulu (RB) ke-23 tahun.

Selain mengucapkan selamat kepada pemenang motor tersebut, Arif berharap motor tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik oleh pemenang.

Seperti dipergunakan dalam hal yang baik, sehingga dapat menjadi amal dan ibadah Pemkot Bengkulu nantinya.

BACA JUGA:14 Formasi CPNS Dokter Spesialis Kosong Pelamar, BKD Akan Berkoordinasi dengan Menpan-RB

BACA JUGA: Pembuatan E-KTP Disabilitas Belum Maksimal, Dukcapil Minta Keterbukaan, Hingga September Baru 34 Disabilitas

“Selamat kepada pememang, kita berharap hadiah motornya dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya,” ungkap Arif, Rabu, 11 September 2024.

Selain itu, Arif juga mengucapkan selamat HUT RB ke-23 tahun, semoga RB tetap menjadi media yang memberikan informasi dalam upaya membangun Kota Bengkulu lebih baik lagi.

“Dan kita ucapkan selamat ulang tahun RB,” ucap Pj. Arif.

Arif juga mengucapkan selamat kepada pemenang hadiah lomba menulis Karya Ilmiah Populer antar para guru SD-SMP se Kota Bengkulu.

BACA JUGA:Alternatif Tidak Lolos CPNS, Pemprov Adakan Job Fair Hari Ini, Tersedia 4.999 Loker

BACA JUGA:Sudah Terpasang 100 Unit, Bapenda Usulkan 100 Tapping Box Tambahan

Diketahui, acara tersebut sukses diselenggarakan atara Pemkot Bengkulu bersama Yayasan Pendidikan Rakyat Bengkulu (YPRB) beberapa waktu lalu.

“Kita ucapkan selamat juga untuk para pememang karya tulis guru SD-SMP se Kota Bengkulu kemarin,” ungkap Pj. Arif.

Arif mengharapakan, para pememang Karya Ilmiah Populer tersebut dapat membagikan ilmu yang telah didapat selama perlombaan kepada para siswa ataupun sesama rekan sejawat.

Kategori :