“Gerakan pramuka yang ada di Bengkulu Tengah ini sangat memiliki peran penting serta menjadi wadah untuk generasi muda. Apalagi melalui gerakan pramuka ini bisa membentuk pemuda yang lebih berkarakter, bermoral dan berkualitas,” paparnya.
Rachmat memastikan gerakan pramuka yang ada di Bengkulu Tengah akan lebih banyak lagi kegiatan ke depannya. Termasuk melaksanakan kemah bakti yang akan menjadi agenda tahunan.
“Kita akan segera melaksanakan raker untuk menyusun kegiatan yang akan kita laksanakan ke depannya. Saya pastikan ke depan agenda dan kegiatan gerakan pramuka di Bengkulu Tengah akan lebih banyak lagi,” pungkasnya.
Kategori :