Aktivitas Pemeliharan Listrik di Bengkulu Berdampak Pada Pengolahan Air Baku di IPA Surabaya

Rabu 09 Oct 2024 - 11:34 WIB
Reporter : RENO DWI PRANOTO
Editor : Fazlul Rahman

BENGKULU, KORANRB.ID - Dampak dari Pemeliharaan jaringan listrik yang dilakukan oleh Pembangkit Listrik Nasional (PLN). pengelolahan air di Instalasi Pengolahan Air Surabaya Perumda Tirta Hidayah Alami Gangguan.

Hal tersebut disampaikan dalam pemberitahuan yang di layangkan Perumda Tirta Hidayat melalui media sosial Instagaram pada 8 Oktober 2024 yang lalu, menerangkan informasi gangguan akibat pemeliharaan jaringan PLN.

Gangguan tersebut berupa Instalasi Pengolahan air kurang maksimal sehingga aliran air akan mengecil hingga mati total.

Kabag IPA Surabaya, Hariansyah mengatakan bahwa matinya aliran listrik tentunya akan berakibat pada proses pengelolahan air.

BACA JUGA:Ini 10 Alasan Mengapa Jendela Mobil Harus Diturunkan Saat Siang Hari

BACA JUGA:Gigitan Bisa Mematahkan Jari! Berikut 5 Fakta Unik Common Snapping Turtle

“Ya kitakan gunakan listrik juga jadi tentunya berakibat pada pengolahan air baku,” sampai Hariansyah.

Ia telah mempersiapkan genset untuk mengcover kebutuhan listrik yang digunakan selama pengolahan air baku berlangsung, namun tentunya penggunaan genset tersebut memiliki kemampuan yang tidak maksimal

“Kita sudah siapkan genset untuk mengcover, kita sama-sama mengetahui bagaimana kemampuan genset, tentunya tidak semaksimal seperti biasanya,” sambung Hariansyah.

Adapun wilayah yang akan terdampak gangguan tersebut yakni kecamatan Muara Bangka Hulu, Kecamatan Sungai Serut, Kecamatan Teluk Segara dan sekitaranya.

ia berharap kepada masyarakat memahami apa yang sedang terjadi dan menggunakan air secukupnya dan menampung air sebagai antisipasi dan persiapan.

Dan tentunya melalui pemberitahuan tersebut Perumda Tirta Hidayah memohon maaf atas ketidaknyamanan layanan yang sedikit mengalami gangguan. 

Kategori :