Bisa Hidup Hingga 20 Tahun! Berikut 4 Fakta Unik Ular Bajing, Ada di Indonesia

Selasa 07 Jan 2025 - 10:24 WIB
Reporter : Fran Sinatra
Editor : Fazlul Rahman

Dikutip dari laman Animalia, ular bajing mempunyai beberapa strategi untuk melindungi diri dari predator walaupun ular ini tidak memiliki bisa. 

Dengan kemampuan untuk melebarkan kantung udara di sekitar lehernya adalah salah satu cara yang efektif untuk menciptakan ilusi ukuran yang lebih besar.

Hal inilah yang berfungsi untuk menakuti musuhnya yang lebih besar.

BACA JUGA:Sangat Kuat! Berikut 5 Reptil Berkulit Keras, Layaknya Perisai

BACA JUGA:Pakai Rompi! Berikut 5 Fakta Unik Tamandua, Mamalia Lucu

Walaupun ular bajing tidak berbisa, namun ular ini tetap memiliki kemampuan untuk menggigit jika merasa terancam. 

4. Ular bajing bisa berusia 20 tahun

Dikutip dari laman Animalia, ular bajing adalah salah satu jenis hewan yang menarik dengan berbagai karakteristik uniknya.

Uniknya, ular bajing bisa bertahan hidup hingga mencapai usia sekitar 20 tahun.

Sementara kematangan seksual ular bajing pada usia 4 (empat) tahun.

BACA JUGA:Hobi Menatap Matahari! Berikut 5 Fakta Unik Sungazer, Reptil Mirip Naga yang Terancam Punah

BACA JUGA:Besarnya Ganas! Berikut 5 Fakta Mamalia Herbivora yang Kecilnya Menggemaskan

Ular bajing betina bisa bertelur sekitar 3 - 8 butir.

Adapun status populasi ular bajing yang tidak terancam dan tergolong risiko rendah mencerminkan kemampuan ular bajing untuk beradaptasi dengan lingkungan. 

Walaupun sering kali ada ketakutan atau kesalahpahaman tentang ular, namun demikian penting untuk diingat bahwa ular bajing tidak berbahaya bagi manusia. 

Apabila kamu bertemu dengan ular ini, maka harus menjaga jarak dan tidak mengganggu ular bajing.

Kategori :