UMKM Expo(rt) Brilianpreneur 2023 Bidik Kontrak USD 80 Juta

Sabtu 09 Dec 2023 - 00:21 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : M. Rizki Amanda Lubis

KORANRB.ID – UMKM Expo(rt) Brilianpreneur 2023 menjadi salah satu langkah konkret PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) memajukan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) tanah air. Ajang business matching antara pelaku usaha dan konsumen luar negeri itu diharapkan mampu meningkatkan ekspor nasional.

Tahun ini merupakan kali kelima penyelenggaraan pameran UMKM yang diinisiasi BRI itu dengan mengambil tema Crafting Global Connection. Direktur Utama BRI Sunarso melihat peluang besar produk-produk Indonesia masuk ke pasar global. 

BACA JUGA:Perkuat Perkebunan BUMN

’’Hasil karya anak bangsa memiliki kualitas yang dapat bersaing dengan produk dari negara-negara lain,” ungkapnya di Jakarta Convention Center, (7/12).

]Dalam UMKM Expo(rt) Brilianpreneur 2023, Sunarso menargetkan nilai kontrak sebesar USD 80 juta. Transaksi produk UMKM tersebut bakal menambah nilai devisa hasil ekspor.

BACA JUGA:Jaga Stabilitas Harga, Intensifkan Pemantauan

’’Tapi, hal yang menggembirakan karena sekarang untuk ekspor tidak harus menunggu partai besar. Partai kecil deal langsung ekspor,” jelasnya.

BRI juga ingin meningkatkan social value creation melalui pameran tersebut. Yakni, mendorong kemajuan serta meningkatkan kapabilitas serta kualitas UMKM. Dengan begitu, para pelaku usaha kembali percaya diri tampil di pasaran mancanegara. 

BACA JUGA:Adu Kreativitas Lewat Kontes Modifikasi Mobil

Selain itu, menguatkan pemasaran melalui perluasan channel penjualan di platform e-commerce. Target pasar potensial secara virtual dari beberapa negara seperti Jepang, Hongkong, UEA, Taiwan, Malaysia, Korea Selatan, Amerika Serikat, Meksiko, Kanada, Belanda, Italia, Australia, dan Selandia Baru. 

UMKM Expo(rt) Brilianpreneur 2023 mengajak 700 UMKM terkurasi. Sebanyak 378 UMKM di antaranya adalah pendaftar baru. Terdapat lima kategori UMKM yang berpartisipasi, yakni home decor & craft, food & beverage, accessories & beauty, fashion & wastra, dan healthcare/wellness.

BACA JUGA:Semakin Mewah, Big Skutik Premium New Honda PCX160

Dalam kesempatan itu, Presiden Joko Widodo mengapresiasi langkah BRI dalam merangkul UMKM. Produk-produk yang disajikan tampak sangat mumpuni. Mulai kemasan, branding, hingga kualitas produk.

’’Saya tadi lihat di depan produk-produk yang ditampilkan betul-betul dikurasi sangat baik. Yang paling penting memang bagaimana mempertemukan buyers dengan para pelaku UMKM,” ucapnya. (han/c7/dio)

Tags :
Kategori :

Terkait