Aktifkan Siskamling, Minimalisir Peluang Kejahatan

Minggu 17 Dec 2023 - 22:30 WIB
Reporter : Rusman Afrizal
Editor : Ade HR

BINTUHAN, KORANRB.ID - Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 Polres Kaur meminta sistem keamanan lingkungan (siskamling) lebih diaktifkan lagi. Guna untuk, menciptakan situasi Keamanan, Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas). Siskamling juga diminta lebih aktif, sebab sebentar lagi juga akan memasuki Hari Raya Natal serta pergantian tahun baru 2024 ini.

"Pengamanan tingkat desa diharapkan lebih aktif lagi, seperti pos kamling. Mereka adalah garda terdepan yang membantu kepolisian," ucap Kapolres Kaur AKBP. H. Eko Budiman, S.IK, M.IK, M.SI,  Minggu, (17/12).

Dikatakan Kapolres, peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan tahun baru 2024 dan jelang Pemilu ini sangat penting. 

BACA JUGA:Laporkan Jika Ada Jukir Nakal

Anggota Polres Kaur juga akan melakukan pengontrolan dan patroli di pos kamling-pos kamling tersebut. Dengan demikian diharapkan suasana kamtibmas di Bumi Sease Seijean ini dapat tetap terjaga saat tahun baru 2024 berjalan dengan aman. Sehingga peluang aksi kejahatan ini bisa teratasi.

“Dengan diaktifkan kembali pos kamling ini bisa mencegah masuknya pelaku kejahatan ke tengah-tengah masyarakat jelang tahun baru ini,” ujarnya.

Kapolres mengungkapkan dengan adanya siskamling, tentunya akan dapat meminimalisir kemungkinan terjadinya aksi kejahatan. Seperti aksi perampokan, pencurian dan lainnya. 

BACA JUGA:Timsus Investigasi Dugaan Perselingkuhan Oknum Kades

Sebab akhir-kahir ini aksi kriminalitas makin meningkat. Juga banyak manfaat dengan mengaktifkan Pos Kamling. Diantaranya, orang-orang tidak dikenal dan kemungkinan punya niat jahat, akan dapat ditangkal.

“Sekali saya minta seluruh lapisan masyarakat agar berperan serta dalam pelaksanaan Pos Kamling guna tercapainya keamanan dan kenyamanan bersama di lingkungan masing-masing,” imbuhnya.

Ditambahkan Kapolres, pesta pernikahan di Kabupaten Kaur juga harus lebih tertib lagi. Sebab saat ini, banyak sekali laporan dari bebrapa warga bahwa acara pesta banyak warga yang mengkonsumsi miras.

"Acara pernikahan, juga menjadi catatan untuk kita saat ini. Banyak sekali acara pernikahan yang tidak tertib," imbuh Kapolres. (cil)

 

Kategori :