BENGKULU, KORANRB.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu memperkenalkan lokasi wisata baru di Kawasan Danau Dendan Tak Sudah, yakni wisata Tapan Busik Cugung Abas. Objek wisata baru ini memiliki luas lahan 7 hektare.
Destinasi wisata baru tersebut menyuguhkan pemandangan alam DDTS dan juga sosialisasi jejak sejarah DDTS.
Diharapkan dengan dibuka destinasi wisata tersebut, pengunjung dapat mengetahui apa saja sejarah penting dari DDTS yang saat ini menjadi potensi destinasi wisata.
Penjabat (Pj) Walikota Bengkulu, Arif Gunadi menyebutkan dengan pengenalan ini, diharapkan masyarakat baik dari dalam Kota Bengkulu dan luar Kota Bengkulu dapat mengetahui wisata baru yang dimiliki Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Bengkulu.
BACA JUGA:Dispendik Siapkan Rp 18,3 Miliar Untuk Sertifikasi, Ada Guru Yang Tertunda
“Dengan view yang ditawarkan yang langsung menghadap DDTS dari ketinggian, diharapkan dapat menarik wisatawan datang mengunjungi lokasi,” sebut Arif.
Lokasi wisata baru tersebut berada di Kecamatan Singgaran Pari, Kota Bengkulu. Tepatnya di DDTS bagian Selatan. Dengan didukung bukit dengan ketinggian 75 meter, mendukung view yang bisa mencakup semua area DDTS.
“Tentu dengan penambahan ini, Pemkot akan mendukung pengembangan, karena saat ini, vasilitas yang belum lengkap, mungkin bisa dilengkapi lagi,” harap Arif.
Pengelolaan destinasi wisata tersebut dilakukan oleh masyarakat setempat yang berada di Kawasan Danau Dendam Tak Sudah. Arif berharap, dengan penggunaan tenaga masyarakat sekitar Kawasan wisata dapat meningkatkan perekonomian.
“Kita harapkan banyak tenaga kerja yang terserap dari pembukaan wisata, dan kita harap, masyarakat sekitar dapat merasakan manfaatnya,” ucap Arif.
BACA JUGA:2024, Pemkot Masih Pekerjakan 3 Ribu PTT, Siapkan Rp4,5 Miliar Perbulan untuk Honor
Sementara itu, Kepala Dispar Kota Bengkulu, Amrullah menjelaskan beberapa fasilitas yang dimiliki memiliki Tapan Busik Cugung Abas. Fasilitas seperti spot lokasi foto yang estetik dan dukungan lokasi camping ground untuk berkemah.
“Kita akan dukung, karena ini masih pembukaan, kita harapkan ada pengembangan yang bisa menyempurnakan Kawasan Tapan Busik Cugung Abas,” jelas Amrullah.
Ditambahkan Ketua Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bengkulu, Nuzuludin berharap pembukaan wisata tersebut manjadi penambah sumber PAD dan dapat menyejahterakan warga sekitar.
“Kami berharap wisata ini dikenal oleh masyarakat Kota Bengkulu sebagai lokasi wisata baru dan menjadi wisata edukatif, dan tentunya menambah PAD Kota Bengkulu,” tutupnya.(dna)