Tiga Kasus Warga Hanyut di Padang Genting

Senin 30 Oct 2023 - 22:43 WIB
Reporter : Zulkarnain Wijaya

SELUMA SELATAN. KORANRB.ID - Pasca jenazah Aca Apriani (16) warga Desa Padang Genting Kecamatan Seluma Selatan yang jasadnya ditemukan tidak bernyawa di saluran air irigasi belakang rumahnya pada Minggu (29/10) malam dan dimakamkan pada Senin (30/10) pagi.

Terungkap fakta bahwa saat ini sudah ada tiga kasus anak hanyut yang terjadi disaluran irigasi tersebut.

Kepala Desa Padang Genting Yuli Ikhwan membenarkannya, dikatakannya bahwa kasus ini merupakan kali ketiga terjadi.

Sebelumnya sudah ada dua kasus anak anak yang hanyut di saluran air irigasi. 

BACA JUGA:Mutasi Tinggal Tunggu Rekomendasi Mendagri

Padahal jika dilihat saluran air irigasi tersebut tampak tenang dan hanya setinggi pinggang orang dewasa. 

"Ini (Aca, red) kasus hanyut ketiga yang terjadi di saluran irigasi. Beberapa tahun yang lalu juga pernah terjadi dan korbannya merupakan anak- anak,"ungkap Kades.

Meskipun sudah tiga kali terjadi, namun desa belum bisa menutup atau melarang masyarakat beraktifitas di lokasi saluran irigasi tersebut. 

BACA JUGA:1.639 Pendaftar PPPK Ikuti CAT

Ini karena irigasi tersebut sangat dibutuhkan oleh penduduk terutama untuk kegiatan sehari-hari.

“Kegiatan MCK masyarakat dilakukan di irigasi tersebut, bahkan sangat padat kalau pagi hari. Apalagi saat musim kemarau panjang seperti sekarang,” terangnya. 

Sementara Kapolres Seluma AKBP. Arif Eko Prasetyo melalui Kasi Humas Iptu. Andi Winawan menerangkan tidak ditemukan adanya goresan ataupun luka di tubuh korban. 

Kondisi tubuh korban dalam keadaan bersih. 

BACA JUGA:Tak Laksanakan Tugas Proyek, PPK Jembatan Menggiring Disidang

Menurut pemeriksaan polisi, korban meninggal karena tenggelam dan banyaknya air yang masuk kesaluran pernapasannya melalui hidung maupun mulut korban.

Kategori :