Kemudian hasil final tentu saja berdasarkan Pleno KPU nantinya.
Sedangkan, Partai Demokrasi Indonesia PDI Perjuangan yang sementara ini menjadi peraih suara terbanyak ke 2, caleg yang memiliki suara terbanyak dan berpeluang melenggang ke senayan adalah Eko Kurnia Ningsih.
Istri Bupati Bengkulu Utara Ir. Mian itu berhasil meraih 46.032 suara. Suara Partai untuk PDI Perjuangan 86.174 suara.
Posisi Caleg Incumbent DPR RI Hj. Dewi Coryati, M.Si dari PAN melesat jauh meraup suara sementara sebesar 70.545 suara.
BACA JUGA:Kantongi Izin, HUT Mukomuko Dimulai, Judika Belum Pasti, UAS Mei
Hal ini tentu dapat diprediksi Dewi akan duduk kembali menjadi menjadi DPR RI mewakili Provinsi Bengkulu.
PAN berhasil meraih suara partai 85.923 suara.
Partai Nasdem menjadi juru kunci berdasarkan real count KPU sementara tersebut.
Saat ini Partai Nasdem mendapatkan suara partai berjumlah 70.064 suara.
BACA JUGA:3 Paket Jalan Lingkungan, Total 21 Pekerjaan Fisik Berikut Rinciannya
Jika suara Partai Nasdem terus naik, maka akan memupus harapan Golkar mendapatkan 2 kursi.
Suara terbanyak Caleg DPR RI dari Nasdem adalah Erna Sari Dewi.
Erna memperoleh 25.162 suara.
Perolehan suara Erna ini mengalahkan Dr. H. Ferry Ramli, S.H., M.H. yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPW Partai Nasdem yang hanya memperoleh suara sementara sebesar 9.125 suara.
BACA JUGA:PKB Kepahiang Terancam Gagal Rebut Kursi DPRD Provinsi, Cek Perolehan Suara
Sementara itu dari Partai Gerindra, petahana DPR RI yang mandek suaranya yaitu Susi Marleny Bachsin, S.E., M.M. yang saat ini hanya memperoleh 13.797 suara.