KORANRB.ID - Dandim 0425/Seluma, Letkol. Arh. Dedy Hendaryatmoko memastikan bahwa jelang Ramadan tahun 1445 hijriah
Stok dan harga bahan pokok di Kabupaten Seluma masih cukup stabil.
Hal ini diungkapkan oleh Dandim usai menggelar kegiatan operasi pasar bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seluma
Di Pasar Tradisional Sembayat Kecamatan Seluma Timur pada Minggu pagi, 3 Maret 2024.
BACA JUGA:Pemilu 2024: Partisipasi Pemilih di Seluma Tinggi, Ini Persentasenya
BACA JUGA:Komunitas RX King 135 CC Seluma Alap Siap Berkontribusi, Dapat Dukungan Polres
"Kita sudah pantau langsung harga dan ketersediaan bahan pokok disini, sejauh ini tidak ada yang mengalami kelangkaan dan harganya cenderung stabil," ujar Dandim 0425/Seluma.
Selain itu juga, Dandim mengatakan adanya kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan perintah komando atas
Sgar para Dansat khususnya Satkowil (Dandim) untuk melaksanakan operasi pasar dalam rangka kelangkaan beras.
Disamping itu juga, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka silaturahmi, sembari melakukan interaksi atau tanya jawab dengan para pedagang dan pembeli, khususnya seputar bahan pokok.
BACA JUGA:Komunitas RX King 135 CC Seluma Alap Siap Berkontribusi, Dapat Dukungan Polres
BACA JUGA:Motor Wartawan RBTV Hilang Dicuri, Begini Kronologisnya
"Alhamdulillah sambutan pedagang maupun pembeli positif, sejauh ini belum ada keluhan yang cukup berarti,” ujar Dandim Seluma.
Terakhir, Dandim mengatakan atas adanya operasi pasar jelang ramadan ini, masyarakat diharapkan tidak perlu khawatir.
Karena saat ini di Kabupaten Seluma cenderung bahan pokok mengalami penurunan harga jelang ramadan dibanding dua pekan sebelumnya.