Jangan Lupa, Datangi Pasar Murah di Kodim 0408, Disiapkan 6 Ton Beras Murah

Senin 04 Mar 2024 - 22:40 WIB
Reporter : Rio Agustian
Editor : Sumarlin

KORANRB.ID - Pemkab Bengkulu Selatan (BS) melalui Dinas Ketahanan Pangan bersama Kodim 0408 Bengkulu Selatan-Kaur (BSK) menghadirkan pasar murah untuk masyarakat Bengkulu Selatan, Rabu 6 Maret 2024.

Pasar murah ini menyediakan sembilan bahan pokok (Sembako).

Pasar murah ini juga didukung Bulog Manna. Salah satu tujuan pasar murah untuk menekan harga di pasaran, dengan menjual sembilan bahan pokok dengan harga murah.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bengkulu Selatan, Ir. Susmanto, MM mengatakan, pasar murah tersebut akan dibuka di Makodim 0408 BSK.

Pasar murah ini berlaku untuk seluruh masyarakat Kabupaten Bengkulu Selatan.

BACA JUGA:Rekayasa PDSS, Koordinator Humas dan Promosi SNPMB Unib: PTN Tidak Bisa Dikelabuhi

Dijelaskannya, program ini merupakan gerakan pasar murah (GPM), dan hanya dilakukan satu hari.

"Kami harapkan ke masyarakat dapat hadir di GPM. Bahan pokok yang disediakan seperti beras SPHP 6 ton, bawang, garam, gula dan lainnya," jelas Susmanto.

Bahan pokok paling utama, diungkapkan Susmanto, yakni seperti beras Stabilitas Pasokan Harga Pangan (SPHP).

Bahkan Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bengkulu Selatan menyediakan 6 ton beras tersebut kerjasama dengan Bulog Manna.

Untuk itu, ia memastikan untuk saat ini masyarakat tidak perlu khawatir dengan soal beras di Kabupaten Bengkulu Selatan.

Pemerintah menyediakan beras dengan kualitas baik dan tentunya dengan harga murah.

Susmanto menambahkan, selain gerakan pangan murah di Kodim, pemerintah dalam waktu dekat masih akan melaksanakan kegiatan yang sama.

BACA JUGA:Rekayasa Nilai SMAN 5 Kota Bengkulu Memalukan, Puskaki Desak Aparat Usut Tuntas, Ombudsman Turun Tangan

Hanya saja waktu dan tempat belum ditentukan.

Kategori :