Bakal Cagub dan Cawagub Bengkulu Dempo-Kanedi Yakin Lolos Verifikasi KPU

Bakal cagub dan cawagub Bengkulu Dempo-Kanedi yakin lolos verifikasi KPU --Abdi/rb

KORANRB.ID - Pasangan Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu Dempo Xler-Ahmad Kanedi telah menyerahkan form dukungan ke KPU Provinsi Bengkulu Minggu 12 Mei 2024 malam. Usai penyerahan tersebut Dempo-Kanedi sangat berkeyakinan lolos verifikasi KPU Provinsi Bengkulu. 

“Dukungan yang kami sampaikan ke KPU Provinsi Bengkulu murni dari masyarakat. Kami sangat yakin ditetapkan sebagai cagub dan cawagub oleh KPU Provinsi Bengkulu,” kata Dempo. 

Komisi Pemilihan Umum (KPU) masih melakukan pemeriksaan atas dokumen syarat dukungan Bakal Calon Perseorangan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu Dempo Xler dan Ahmad Kanedi.

Hal tersebut diungkapkan, Ketua KPU Provinsi Bengkulu, Rusman Sudarsono bahwa setelah menerima berkas tersebut KPU Provinsi masih melakukan pengecekan berkas-berkas yang disampaikan dengan minimal jumlah dukungan 149.834 KTP. 

BACA JUGA:Pilih Jalur Perseorangan, Demi Lengkapi Proses Demokrasi, Dempo-Bang Ken Satu-Satunya

BACA JUGA:214.000 KTP Dukungan untuk Dempo Xler dan Bang Ken

"Kita melakukan pengecekan terlebih dulu dukungan berkas yang disampaikan oleh tim LO pasangan calon perseroangan, dengan minimal jumlah dukungan 149.834 KTP serta jumlah sebaran 50 plus 1 atau 6 di Kabupaten/Kota." katar Rusman.

Rusman juga menjelaskan, pengecekan yang dilakukan usai deserahkan Minggu malam tersebut, yakni meliputi beberapa aspek.

Pertama, terkait kelengkapan dokumen persyaratan dukungan minimal. Kemudian, terkait sebarannya serta melakukan perhitungan dukungan melalui surat pernyataan dukungan masing-masing pendukung Model B1 KWK.

“KPU nanti akan mengecek kelengkapan dokumen, sebaran dan pendukung Model B1 KWK,” terang Rusman.

BACA JUGA:BREAKINGNEWS! Final, Dempo - Bang Ken Resmi Berpasangan di Pilgub 2024

BACA JUGA:Rebut Hati Pemilih Milenial dan Gen Z, Dempo dan Rohidin Diuntungkan

Sementara itu, rekan sejawatnya, yakni Komisioner KPU Provinsi Bengkulu, Sarjan Efendi menerangkan bahwa saat ini proses belum usai.

KPU Provinsi Bengkulu tengah melakukan pemeriksaan terkait kelengakapan form dukungan tersebut.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan