DPD PAN Kaur Tutup Pendaftaran Balon Bupati, 11 Nama Ambil Ambil Formulir, Berikut Rinciannya
KEMBALIKAN: Salah satu tim LO Balon Bupati saat mengembalikan formulir ke Partai PAN. DPD PAN/RB--
KORANRB.ID - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Kaur, Rabu, 15 Mei 2024 pukul 00.00 WIB
Resmi menutup pendaftaran Bakal Calon (Balon) Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati (Bacawabup) yang akan maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kaur mendatang.
Sejak di buka beberapa waktu yang lalu tercatat ada 11 nama yang mengambil formulir untuk maju di Pilkada mendatang baik Balon Bupati, maupun sebagai Bacawabup.
Dengan rincian, 6 orang Balon Bupati dan 5 orang Bacawabup.
BACA JUGA:Ini Jadwal KPU Kaur Lantik 75 Panitia Pemilihan Kecamatan Terpilih
BACA JUGA:Cabor Takraw Dapat Emas, 2 Atlet Silat Kaur Melenggang ke Final
Untuk yang telah mengembalikan formulir dan melengkapi syarat hanya 4 orang Balon Bupati dan juga 5 orang Bacawabup.
Ketua DPD PAN Kaur, Tabran Bangun mengungkapkan, sesuai dengan arahan Partai PAN bahwa untuk penyaringan Balon Bupati dan Bacawabup sepenuhnya diserahkan dengan pihak DPD.
Karena dirasa sudah cukup, dan telah banyak calon nama besar yang mendaftar maka PAN akan menutup pendaftaran dan melanjutkan ke tahapan berikutnya Fit And Proper Tes yang akan dilaksanakan pada 18 Mei 2024 mendatang.
"Hari ini (kemarin, red) pukul 00.00 WIB terakhir kita tunggu pengembalian formulir ada dua lagi yang belum mengembalikan, artinya besok resmi kita tutup pendaftaran," ungkap Tabran Rabu, 15 Mei 2024.
BACA JUGA:Selamat! Ini Daftar Nama PPK Kabupaten Kaur Terpilih, Catat Tanggal Pelantikannya
BACA JUGA:Ini Daftar 20 Anggota dan Mantan DPRD Kaur yang Belum Lunasi TGR, Tak Bayar Ini Akibatnya
Tabran menjelaskan, untuk nama-nama Balon Wabup yang telah mengembalikan formulir pendaftaran tersebut yakni Herlian Muchrim, ST, Hellitza Okkie, S.Kom S.Kom, MH, Syamhardi Saleh dan Sulman Azis.
Sedangkan dua Bacabup yang tidak belum mengembalikan formulir atas nama Noprizal dan Okman. (lengkap lihat grafis).