Maneki Neko, Patung Kucing Memanggil Dipercayai Mendatangkan Keberuntungan
Foto: Pixabay--
KORANRB.ID – Mungkin sering anda jumpai saat berbelanja di tokok-toko, dan tempat makan chaines ataupun Jepang terdapat Patung kucing yang seolah sedang memanggil, dengan tangan terus berayun-ayun.
Tidak hanya di satu tempat bahkan hampir diseluruh usaha kepemilikan warga keturunan China ataupun keturunan Jepang ada Maneki Neko.
Jika anda belum tau nama dari boneka kucing tersebut yaitu Maneki neko yang merupakan bahasa Jepang.
Patung ini biasanya menggambarkan kucing yang sedang duduk dengan salah satu atau kedua tangan depannya diangkat ke atas, seolah-olah sedang memberi isyarat atau memanggil.
BACA JUGA:Harus Diperhatikan: Berikut 4 Tanda Anda Akan Jadi Orang Sukses
Maneki neko ini dianggap sebagai simbol keberuntungan dalam budaya Jepang, dan sering kali ditempatkan di depan toko-toko, restoran, atau rumah-rumah untuk membawa keberuntungan dan menarik pelanggan atau tamu.
Patung ini juga sering dilengkapi dengan aksesoris tambahan seperti kalung atau gendang, yang semuanya memiliki makna simbolis tambahan.
Meskipun ada beberapa variasi dalam cerita-cerita yang menyertainya, Maneki-neko umumnya dianggap sebagai pembawa keberuntungan dan kemakmuran.
Postur kucing yang memanggil dengan tangan yang diangkat dianggap sebagai gesture yang mengundang dan pengunjung untuk menjadi keberuntungan bagi pemilik usaha.
Selain di Jepang, Maneki-neko juga populer di Tiongkok dan negara-negara lain di Asia, serta di berbagai bagian dunia sebagai simbol keberuntungan dan objek dekoratif yang menarik.
BACA JUGA:Selain Kaya Manfaat, Pemasangan Kawat Gigi Menyimpan Dampak Negatif, Ikuti Penjelasannya
Maneki neko atau patung kucing yang memanggil umumnya diletakkan di tempat-tempat yang strategis untuk maksimalkan efek simbolis dan praktisnya.
Maka dari itu salah satu tempat yang paling umum untuk meletakkan Maneki neko adalah di depan pintu masuk toko atau bisnis.
Ini bertujuan untuk menarik pelanggan yang melewati toko dan membawa keberuntungan kepada pemilik bisnis.