Persiapan Seleksi PPPK, Tenaga Non ASN di Jajaran Pemkab Bengkulu Tengah Ikuti Rakor
ANTUSIAS: Tenaga Non ASN terlihat sangat antusias mengikuti rakor penataan tenaga non ASN di lingkungan Pemkab Bengkulu Tengah.-foto: jeri/koranrb.id-
Salah satu yang dilakukan adalah rakor kali ini.
Kegiatan ini bertujuan agar seluruh tenaga non ASN di Kabupaten Bengkulu Tengah siap dalam mengikuti seleksi penerimaan PPPK yang akan segera dilaksanakan.
“Mudah-mudahan melalui kegiatan ini semuanya bisa terang benderang dan semua tenaga non ASN bisa mempersiapkan dirinya masing-masing. Maka dari itu untuk tenaga non ASN jangan sia-siakan kesempatan ini,” ujarnya.
Poin-poin penting yang BKPSPM sampaikan kepada tenaga nom ASN dalam rakor ini adalah terkait kebijakan-kebijakan yang sudah diambil Pemkab Bengkulu Tengah.
Seperti perekrutan ASN dengan jumlah kuota yang banyak dan sebagainya.
BACA JUGA:Perjalanan Adidas: Dari Perpecahan Saudara Hingga Menjadi Brand Raksasa Global
BACA JUGA:Cek Rekening Sekarang, Gaji 13 ASN Pemprov Bengkulu Sudah Ditransfer
Materi terkait kebijakan ini disampaikan langsung Sekda Bengkulu Tengah.
Perwakilan BKN menyampaikan gambaran persiapan yang harus mereka lakukan dalam rangka mengikuti seleksi PPPK.
Sehingga tenaga non ASN bisa lancar dan lulus dalam mengikuti seleksi PPPK.
Selanjutnya, ada narasumber dari Inspektorat yang disampaikan langsung Inspektur Inspektorat Kabupaten Bengkulu Tengah, Welldo Kurniyanto.
Welldo juga menyampaikan jangan percaya terhadap calo atau oknum yang menjanjikan kelulusan PPPK.