2 Pasar Rakyat Diresmikan Mendag Zulhas di Bengkulu, Pj Wali Kota: Pasar Jangkar Mas Tampung 79 Pedagang
PASAR JANGKAR: Menteri Perdagangan (Mendag) Republik Indonesia, Zulkifli Hasan (Zulhas) meresmikan Pasar Jangkar Mas yang berada di Kelurahan Sumber Jaya, Kecamatan Kampung Melayu, Kota Bengkulu, Jumat, 14 Juni 2024. WEST JER TOURINDO/RB--
Arif menyebut selain Pasar Jangkar Kota Bengkulu, Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan juga meresmikan pasar yang ada di Kabupaten Lebong, serta agenda kunjungan lain.
"Selain Pasar Jangkar Mas, Menteri juga juga meresmikan beberapa pasar seperti Pasar di Kabupaten Lebong," terang Arif.
BACA JUGA:Matangkan Konsep Penataan, Proyek DDTS Akan Dilelang Akhir 2024
BACA JUGA:570 PPPK Pemprov Bengkulu yang Lulus 2023 Tantadangani Kontrak Kerja
Arif menerangkan, dana yang dihabiskan untuk membangun Pasar Jangkar Mas hampir Rp3 miliar.
Anggaran Rp3 miliar tersebut berasal dari Kementerian Perdagangan Indonesia, berdasarkan usulan Wali Kota sebelumnya.
“Pasar Jangkar Mas dibangun pada tanggal 18 Agustus 2023. Dengan menggunakan dana tugas pembantuan dari Kementerian Perdagangan Republik Indonesia. Dengan anggaran Rp3 miliar dan selesai pada tanggal 19 Desember 2023 kemudian telah digunakan sejak 5 Januari 2024,” jelas Arif.
Arif menambahkan, luas lahan Pasar Jangkar Mas adalah 1.423 m² dan luas bangunan 554 m².
“Dengan daya tampung 79 pedagang, ada kantor pengelola dan pos pengelola,” terang Arif.
Salah satu Pedagang Pasar Jangkar Mas, Budi Antoni (37) mengucapkan terima kasih atas dibuatkannya tempat berjualan untuk para pedagang setempat.
Selain itu, Budi dan pedagang lain menyambut baik atas diresmikannya Pasar Jangkar Mas.
"Kami ucapkan terima kasih pada pemerintah sudah memberikan kami tempat untuk berjualan dan selamat datang pak Zulkifli Hasan di pasar kami ini," ungkap Budi.