Klasemen Akhir Penyisihan Grup dan Jadwal Lengkap 16 Besar Euro 2024, Setelah Portugal Tumbang
EURO: Ini dia 16 tim terbaik berhak lolos dari babak penyisihan Euro 2024--FIFA
KORANRB.ID - Tuntas sudah babak penyisihan grup dengan menghasilkan 16 besar tim terbaik Euro 2024 Jerman.
Di pertandingan penyisihan grup F, terjadi kejutan dengan tumbangnya Portugal atas Georgia dengan skor 0-2, Kamis 27 Juni pukul 02.00 WIB dinihari di Veltins Arena Jerman.
Dua gol kemenangan Georgia dihasilkan dari kaki Khvicha Kvaratskhelia menit ke 2 dan Georges Mikautadze menit ke 57 lewat sepakan pinalti.
Kekalahan memang tak berpengaruh apa-apa buat Portugal, yang telah memastikan duduk sebagai pemuncak grup F.
BACA JUGA:Tembang Sinden Ternyata Sarat dengan Magis, Ini Penjelasannya
Sebaliknya, kemenangan sangat berarti bagi tim sekelas Georgia yang hanya dianggap sebagai tim semenjana di jagad sepakbola eropa.
Mereka sanggup mengalahkan salah satu tim unggulan, juara Euro 2016 sekaligus masih diperkuat mega bintang mereka, Cristiano Ronaldo.
Kemenangan juga mencetak sejarah buat Georgia, lolos ke babak 16 besar Euro 2024 sebagai salah satu tim peringkat 3 terbaik bersama, Belanda, Slovakia dan Slovenia.
Selama ini, jangankan lolos ke babak 16 besar Euro 2024 untuk sekedar lolos ke putaran final piala eropa saja sudah menjadi prestasi mengagumkan buat tim sekelas Georgia.
BACA JUGA:Sosialisasi Pilkada Boleh, Asal Jangan Kampanye
Pelatih Portugal Roberto Martínez mengakui kekakalan timnya atas Georgia.
Secara khusus, ia memuji kiper Georgia yang mampu menepis serangan demi serangan dari Portugal.
Mereka pantas menang. Ini adalah kekalahan. Kami memulai dengan intensitas rendah, kami kebobolan lebih awal dan itulah yang dibutuhkan Georgia.
Penjaga gawang mereka memiliki penampilan luar biasa.