Gandeng UMB, Oktober Disnaker Kota Bengkulu Buka Job Fair Lagi

RAMAI: Pelamar pekerjaan yang ramai menghadiri Job Fair yang diselenggarakan Dinas Ketenagakerjaan Kota Bengkulu Mei 2024 lalu. RENO/RB--

KORANRB.ID – Dinas Ketenagakerjaan Kota Bengkulu lanjutkan Job Fair yang akan diadakan Oktober mendatang di Universitas Muhammadiyah Bengkulu (UMB). 

Kepala Disnaker Kota Bengkulu, H. Firman Ramzi, S.Sos, M.Si menjelaskan tentu sudah menjadi harapannya untuk bisa menyelenggarakan Job Fair lebih banyak lagi dalam rangka menurunkan angka pengangguran di Kota Bengkulu.

Untuk saat ini Disnaker Kota Bengkulu sedang menjalin kerja sama dengan UMB untuk mengadakan Job Fair dalam rangkaian wisuda yang akan digelar Oktober mendatang.

Lanjut Firman, ia mengimbau kepada seluruh Perguruan Tinggi dapat berkerja sama dengan Disnaker, untuk menyelenggarakan Job Fair. 

BACA JUGA:Jaga Kedaulatan Wilayah, Ini Daerah di Bengkulu yang Terlibat dalam RTR KPN

BACA JUGA:PLN Icon Plus Sumbagsel Rutin Lakukan P3AK, Optimasi Keandalan Jaringan Kabel Optik dan Minimalisir Kecelakaan

Karena bekerja sama Perguruan Tinggi dalam rangkain wisuda mampu memantik dan menarik para alumni dan masyarakat umum agar bisa memilih pekerjaan yang diinginkan.

“Kita akan undang beberapa perusahaan untuk hadir menyediakan lapangan pekerjaan,” pungkas Firman.

Ditambahkan Kapala Bidang Carier Development Center, Tracerstudy dan Konseling UMB, Dr. Merri Sri Hartati, M. Pd bahwa pihaknya sudah mendapat mendapat perizinan dari Disnaker untuk bekerja sama menyelenggaraan Job Fair.

“Secara legal formalnya, umb sudah bisa bekerja sama dengan Disnaker untuk menyelenggarakan Job Fair,” terang Meri

BACA JUGA: Beri Motivasi 1.624 Mahasiswa Baru UINFAS Bengkulu, Ini 4 Pesan Gubernur Rohidin

BACA JUGA: 2 Kabupaten Ini Belum Serahkan SK Dewan Terpilih ke Pemprov Bengkulu

Lanjut Merri, saat ini pihaknya sedang memproses mitra untuk dapat dihadirkan dalam rangkai tersebut serta kegiatan ini khususnya betujuan untuk membuka peluang agar lulusan dari UMB di pertemukan dengan penyedia pekerjaan yang bermitra dengan pihaknya.

Tidak hanya sampai disitu Merri juga mengatakan bahwa Job Fair ini dibuka juga untuk umum yang ditargetkan dilaksanakan pada Oktober mendatang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan