Ini Nama 5 Pjs Bupati di Provinsi Bengkulu, Dikukuhkan Besok Selasa oleh Gubernur Rohidin
Gubernur Bengkulu Prof. dr. Rohidin Mersyah besok Selasa 24 September 2024 akan mengukuhkan 5 pejabat sementara (PJs) Bupati di 5 kabupaten.--Disway
KORANRB.ID - Gubernur Bengkulu Prof. dr. Rohidin Mersyah besok Selasa 24 September 2024 akan mengukuhkan 5 pejabat sementara (PJs) Bupati di 5 kabupaten.
Berdasarkan data yang diperoleh RB, kelimanya yakni, Staf Ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Provinsi Bengkulu, Sisardi, S.Pd, MM menjadi PJs Bupati Bengkulu Selatan.
Lalu H. Meri Sasdi Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Bengkulu menjadi PJs Bupati Seluma
Berikutnya, Dr. Herwan Antoni, SKM, MKes, M.Si Kepala BPBD Provinsi Bengkulu menjadi Pjs Bupati Rejang Lebong.
BACA JUGA:Pilkada Bengkulu Utara, Ari Nomor Urut 1, Kotak Kosong Nomor Urut 2
Herwan Antoni sendiri namanya sudah tidak asing lagi di kalangan PNS Rejang Lebong. Sebelum Pindah ke Pemprov Bengkulu, Herwan Antoni pernah menjabat sebagai Kadis Kesehatan Rejang Lebong.
Hingga akhirnya ia menjabat sebagai Kadis Kesehatan Provinsi Bengkulu dan saat ini menjabat sebagai kepala BPBD Provinsi Bengkulu.
Lalu ada Dr. Drs Andi Muhammad Yusuf, Kepala Pusat Strategi Kebijakan Pembangunan, Keuangan Daerah dan Desa pada Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri Kemendagri menjadi PJs Bupati Bengkulu Utara.
Terakhir ada M. Rizon, S.Hut, M.Si Kepala Dinas TPHP Provinsi Bengkulu menjadi Pjs Mukomuko.
BACA JUGA:Warga Bengkulu Tengah Dihebohkan Penemuan Buaya, Tersangkut di Jaring Ikan
BACA JUGA:Ini Nomor Urut Paslon Kepala Daerah Rejang Lebong Pilkada 2024
Untuk diketahui, pelantikan Pejabat sementara ini akan digelar besok Selasa di Balai Raya Semarak Bengkulu.
Sementara itu, Sekda Provinsi Bengkulu, Isnan Fajri sebelumnya membenarkan bahwa besok memang dijadwalkan pengukuhan 5 Pjs Bupati oleh Gubernur Rohidin Mersyah.